Nakita.id – Apa obat bayi biang keringat bahan alami? Simak berikut ini rekomendasinya.
Obat bayi biang keringat bahan alami memang bisa Moms gunakan untuk mengobati biang keringat.
Tak perlu khawatir dengan khasiatnya Moms, obat bayi biang keringat bahan alami ini ampuh, kok.
Kelebihan lainnya, penggunaan bahan-bahan alami juga aman untuk Si Kecil.
Selain itu, Moms tidak perlu mengeluarkan banyak biaya dan bisa mendapatkanya dengan mudah.
Lantas, apa saja obat bayi biang keringat bahan alami?
Yuk, dicatat rekomendasi dari Nakita berikut ini.
Melansir dari Parenting Firstcry, inilah enam obat bayi biang keringat bahan alami yang bisa Moms gunakan untuk Si Kecil.
Gel lidah buaya dikenal dapat meredakan ruam panas.
Jika tidak memiliki tanaman lidah buaya di rumah, Moms bisa membeli di toko.
Tapi, pastikan untuk menggunakan gel lidah buaya organik tanpa bahan pengawet atau bahan kimia.
Baca Juga: 5 Obat Rumahan untuk Bayi Sakit, Wajib Stok di Rumah Moms!
Caranya tinggal oleskan gel ini untuk meredakan biang keringat di wajah serta bagian tubuh bayi lainnya.
Bahan alami berikutnya yang bisa digunakan sebagai obat biang keringat adalah timun.
Potong satu mentimun menjadi beberapa irisan dan letakkan irisan di kulit bayi.
Moms juga dapat menggiling mentimun dan mengoleskan pasta timun pada bagian tubuh atau wajah yang terkena biang keringat.
Tahukah Moms, menggosokkan es batu pada biang keringat bisa membuatnya cepat sembuh, lo.
Caranya cukup dengan bungkus beberapa es batu dengan kain dan tekan dengan lembut pada biang keringat.
Namun, jangan menekannya terlalu lama ya, Moms.
Baking soda memiliki sifat eksfolian yang ringan, anti bakteri, dan antiinflamasi yang membantu untuk mengobati dan mencegah jerawat serta ruam pada kulit.
Buat larutan soda kue dan air, kemudian celupkan kain lap ke dalam larutan.
Gunakan kain untuk menyeka area yang terkena.
Cara ini akan sangat meringankan gejalanya. Moms juga bisa memandikan bayi dengan seember air yang berisi 1 sendok makan baking soda.
Baca Juga: Apakah Pilihan Obat Batuk Bayi 1 Bulan yang Aman Digunakan? Cek di Sini!
Selain enak dikonsumsi, oatmeal ternyata dapat membantu menyerap minyak berlebih dari kulit.
Hal ini terjadi karena oatmeal memiliki sifat anti-oksidan dan anti-inflamasi dan mengandung saponin yang merupakan pembersih kulit alami.
Jika ingin menggunakannya sebagai obat bayi biang keringat, Moms perlu tambahkan satu cangkir oatmeal bubuk ke dalam bak air dan mandikan bayi dengan ini.
Air akan berubah menjadi seperti susu setelah Moms menambahkan oatmeal ke dalamnya.
Pastikan untuk menggunakan oatmeal organik dan bukan yang mengandung pengawet ya, Moms.
Cukup mandikan bayi selama 15-20 menit, lalu keringkan.
Cendana memiliki sifat antibakteri, anti-inflamasi, pengelupasan kulit ringan, dan memiliki minyak esensial yang menyehatkan dan melembapkan kulit.
Bahan alami satu ini akan membantu mendinginkan kulit bayi dan mengurangi rasa gatal.
Caranya, buat pasta dengan bagian yang sama dari air mawar dan bubuk cendana.
Oleskan ini di atas ruam untuk mengurangi gejalanya.
Nah, itu dia Moms beberapa obat bayi biang keringat bahan alami yang bisa dicoba untuk Si Kecil. Semoga berhasil!
Baca Juga: 11 Pilihan Obat Flu Bayi Usia 1 Tahun yang Aman Digunakan, Redakan Flu Si Kecil
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR