Nakita.id - Siapa yang tidak kesal kalau wajah jerawatan terus?
Yuk, Moms ketahui cara menghilangkan jerawat menggunakan bahan-bahan rumahan.
Akhir-akhir ini, cuaca sedang mengalami peralihan dari musim kemarau ke musim hujan.
Perubahan suhu dan kelembapan bisa saja memengaruhi kesehatan kulit wajah kita.
Salah satu dampaknya adalah kemunculan jerawat yang bertubi-tubi.
Walaupun kemunculan jerawat adalah hal yang sangat wajar dan bersifat sementara, Moms tetap harus tahu caranya mengatasi jerawat dan menjaga kulit tetap bersih.
Ini dia beberapa cara mengatasi jerawat menggunakan bahan rumahan.
1. Tea Tree Oil
Jika Moms di rumah memiliki tea tree oil khusus untuk wajah, gunakan sebaik-baiknya untuk mengatasi jerawat.
Perlu Moms ketahui, tea tree oil mampu bersifat sebagai antibakteri sehingga bisa mengurangi paparan bakteri penyebab jerawat.
Tak hanya itu saja, tea tree oil juga bersifat sebagai antiperadangan sehingga bisa mengurangi jerawat yang meradang.
Baca Juga: 4 Cara Alami Menghilangkan Jerawat yang Ampuh Hanya Dalam 1 Malam
Penggunaan bahan rumahan yang satu ini juga mengurangi risiko munculnya bekas jerawat nantinya.
Minyak tea tree yang paling baik digunakan adalah yang memiliki kadar kurang dari 5 persen.
Oleskan langsung ke bagian yang berjerawat.
2. Gel Lidah Buaya
Gel lidah buaya mungkin tidak serta merta langsung menghilangkan jerawat.
Tapi, setidaknya ia mampu untuk melembapkan dan menenangkan kulit.
Melansir dari Medical News Today, Moms bisa mengaplikasikan gel lidah buaya ke wajah 2 kali sehari setiap habis membersihkan wajah.
3. Madu
Siapa yang tak kenal dengan khasiat baik dari bahan dapur yang satu ini?
Madu ternyata tidak hanya bisa diminum atau dicampurkan dalam makanan, tapi juga bisa dijadikan obat jerawat, lo.
Ternyata, madu mengandung antoksidan yang mampu untuk mengurangi pori-pori yang tersumbat dan menjadi penyebab jerawat.
Baca Juga: Apakah Efektif Mengatasi Jerawat dengan Vitamin E? Ini Penjelasannya
4. Minyak Kelapa
Terakhir, Moms bisa menggunakan minyak kelapa untuk mengatasi wajah yang berjerawat.
Bagaimana cara kerjanya?
Minyak kelapa mengandung zat antiperadangan dan mampu menenangkan kulit.
Cukup oleskan minyak kelapa ke bagian yang berjerawat.
Mencegah Kulit Berjerawat di Pergantian Musim
1. Gunakan toner
2. Gunakan produk antibakterial
3. Eksfoliasi secara berkala
4. Konsumsi makanan sehat
Itulah tadi beberapa hal yang perlu Moms ketahui soal mengatasi jerawat ala rumahan dan cara mencegahnya.
Baca Juga: Jangan Sedih, Ini Cara Menghilangkan Hitam Bekas Jerawat di Wajah
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Healthline,Medical News Today |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR