Tenang Moms, semuanya akan dibahas di sini.
Puskesmas menyediakan layanan pencegahan penyakit, konsultasi kesehatan, pengobatan rawat jalan untuk masyarakat dalam satu kecamatan.
Menurut peraturan Kementerian Kesehatan RI, berikut ini sejumlah pelayanan yang dapat Moms peroleh dari faskes tingkat pertama.
- Pelayanan kesehatan untuk ibu, anak, serta keluarga berencana.
- Ajakan, penyuluhan, dan layanan kesehatan fisik, kesehatan gigi, kesehatan jiwa, napza, kesehatan reproduksi (termasuk deteksi dini kanker serviks), pola makan, kesehatan kerja, kesehatan lansia, dan olahraga.
- Skrining kesehatan pada pasien dengan risiko penyakit kronis, seperti hipertensi dan diabetes tipe 2.
- Pelayanan kesehatan lingkungan melalui pemantauan pengelolaan makanan, tempat-tempat umum, dan sumber air bersih.
- Pencegahan serta pengendalian penyakit, baik penyakit tidak menular maupun menular.
- Pemanfaatan tanaman obat keluarga untuk pengobatan tradisional, komplementer, dan alternatif.
- Pelayanan gizi lewat deteksi dini kasus gizi pada masyarakat serta pengasuhan keperawatan untuk kasus gizi buruk.
Apabila hendak berobat ke faskes tingkat pertama terdekat, ada sejumlah alur pelayanan yang harus diikuti saat memutuskan rawat jalan.
Baca Juga: Rincian Biaya Berobat di Puskesmas Tanpa BPJS Terbaru 2022
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR