Selain itu juga mengandung nutrisi seperti protein, vitamin C, zat besi, potasium, asam nikotinat, dan lesitin.
Cukup rendam sekitar setengah cangkir biji fenugreek ke dalam mangkuk selama semalaman.
Keesokan paginya haluskan menjadi pasta dan oleskan ke kulit kepala serta rambut.
Cuci bersih setelah 30 menit menggunakan sampo dan kondisioner ringan.
Lakukan cara ini sekali setiap minggu selama beberapa bulan.
Soda kue berfungsi sebagai exfoliant ringan, membantu menyingkirkan sel kulit mati di kulit kepala dan mengurangi minyak berlebih.
Basahi rambut dan gosok soda kue ke rambut dan kulit kepala. Biarkan selama satu menit, lalu bilas rambut hingga bersih dengan air.
Moms bisa mencampurnya dengan sampo dan menggunakannya untuk mencuci rambut.
Jangan terlalu sering, dan lakukan perawatan ini tidak lebih dari dua kali seminggu.
Jus lemon sumber asam sitrat yang mampu mengatasi ketombe dari akar folikel rambut.
Sifat antimikroba di dalamnya juga membantu menghilangkan jamur penyebab ketombe.
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR