Nakita.id – Ada banyak sekali amalan yang bisa dilakukan ketika malam Nisfu Syaban tiba.
Pada waktu ini merupakan waktu yang istimewa.
Nisfu Syaban adalah hari pertengahan bulan Syaban tanggal 15 dalam kalender Islam tahun Hijriah.
Umat Islam akan memperingatinya mulai Selasa, 7 Maret 2023 malam hingga Rabu, 8 Maret 2023.
Malam Nisfu Syaban kerap juga dinamakan malam pengampunan atau malam saat dosa-dosa orang mukmin diampuni.
Inilah yang menjadi salah satu keutamaan malam Nisfu Syaban.
Di waktu tersebut, dua malaikat pencatat amal sehari-hari manusia yakni Raqib dan Atid, juga menyerahkan catatan amal manusia kepada Allah SWT.
Selain itu, keutaman lainnya Allah juga mengabulkan permohonan hamba-Nya yang soleh.
Oleh karena itu, umat Islam disarankan untuk melakukan amalan-amalan kebaikan.
Berikut ini adalah doa dan amalan yang bisa dilakukan.
Pada malam Nisfu Syaban, umat Muslim dianjurkan untuk membaca doa berikut:
"Allaahumma innaka 'afuwwun- kariimung-tuhibbul 'afwa fa'fu 'anni. Allaahumma innii asalukal 'afwa wal 'aafiyata wal mu'aafaataddi imati fiddiini waddunyaa wal aakhiroh."
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf lagi Maha Pemurah, Engkau suka memaafkan maka maafkanlah aku. Ya Allah, sesungguhnya aku memohon maaf, afiyah, dan keselamatan yang terus-menerus dalam agama dan dunia serta akhirat."
Selain itu, juga dianjurkan untuk memperbanyak doa seperti yang didasarkan pada hadits riwayat Abu Bakar bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda:
“(Rahmat) Allah SWT turun ke bumi pada malam nisfu Sya’ban. Dia akan mengampuni segala sesuatu kecuali dosa musyrik dan orang yang di dalam hatinya tersimpan kebencian (kemunafikan),” (HR Al-Baihaqi).”
Amalan yang dapat dilakukan berikutnya adalah membaca Surat Yasin tiga kali, disertai dengan memperbanyak berdoa.
Yasin pertama diniatkan untuk panjang umur dalam kondisi taat dan patuh pada Allah.
Yasin kedua diniatkan untuk tolak bala' dalam seumur hidup.
Sementara Yasin ketiga diniati minta kekayaan dan kecukupan selama hidup
Umat Islam dianjurkan untuk membaca istighfar pada malam Nisfu Syaban.
Tidak ada manusia yang luput dari dosa atau kesalahan. Namun, Allah SWT senantiasa membuka pintu ampunan bagi siapapun.
Dilansir dari Tribunnews dalam Sayyid Muhammad bin Alawi menjelaskan:
Baca Juga: Bacaan Puasa 1 Syaban 2023, Puasa Sunah untuk Menyambut Ramadan
“Istighfar merupakan amalan utama yang harus dibiasakan orang Islam, terutama pada waktu yang memiliki keutamaan, seperti Sya’ban dan malam pertengahannya. Istighfar dapat memudahkan rezeki, sebagaimana dijelaskan dalam Al-Qur’an dan hadits. Pada bulan Sya’ban pula dosa diampuni, kesulitan dimudahkan, dan kesedihan dihilangkan."
Syahadat adalah kalimat yang mulia dan baik dibaca kapan pun terutama di malam Nisfu Syaban.
Pada malam itu, bacalah dua kalimat syahadat sebanyak-banyaknya.
Sayyid Muhammad bin Alawi menjelaskan:
“Seyogyanya seorang muslim mengisi waktu yang penuh berkah dan keutamaan dengan memperbanyak membaca dua kalimat syahadat, La Ilaha Illallah Muhammad Rasululullah, khususnya bulan Sya’ban dan malam pertengahannya.”
Dilansir NU Online. umat Islam juga disunnahkan untuk berpuasa.
Hal ini selaras dengan sebuah hadits Rasulullah SAW.
"Apabila tiba malam Nisfu Sya’ban, maka hidupkan malamnya dan berpuasalah di siang harinya” (HR Ibnu Majah dalam as-Sunan dan al-Baihaqi dalam Syu’ab al-Iman).
Maksud dari hadits di atas adalah bangun di sebagian besar malam itu dan mengisinya dengan shalat, baca surat Yasin atau surat-surat lainnya dalam Al-Qur’an, dzikir, doa dan kebaikan-kebaikan yang lain.
Doa di pertengahan malam, lebih-lebih di sepertiga malam terakhir adalah ibadah yang agung dan lebih berpotensi dikabulkan oleh Allah.
Baca Juga: Cara Membayar Utang Puasa Bagi Ibu Hamil dan Lansia
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR