2. Realme 8 Pro
Realme 8 Pro menjadi rekomendasi HP Rp 2 jutaan lainnya.
Ponsel yang satu ini dilengkapi dengan layar 6,4 inci dengan teknologi AMOLED.
Tak hanya itu, Realme 8 Pro memiliki resolusi full HD, Realme 8 Pro juga dibekali dengan prosesor MediaTek Helio G95.
Dengan begitu, ia mampu mengeluarkan performa cepat dan stabil.
HP ini juga memiliki dukungan kamera yang baik dengan resolusi 64 MP, serta baterai 4.500 mAh.
Realme 8 Pro dapat Moms miliki dengan harga mulai dari Rp 2.900.000 hingga Rp 5.200.000, tergantung kapasitas RAM dan penyimpanan.
3. Samsung Galaxy M21
Bagi pencinta merek Samsung, Galaxy M21 bisa jadi rekomendasi tepat.
HP ini dilengkapi dengan prosesor Exynos, layar berteknologi AMOLED dengan ukuran 6,4 inci, resolusi full HD, serta kamera belakang beresolusi 48 MP.
Bicara soal daya, Galaxy M21 dibekali dengan kapasitas baterai jumbo, yakni 6.000 mAh yang membuatnya mampu bertahan hingga 2-3 hari untuk pemakaian ringan.
Baca Juga: Realme C1 dan Xiaomi Redmi 6A Jadi Ponsel Favorit Rp 1 Juta-an, Mana yang Paling Canggih?
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR