Nakita.id - Hubungan Indah Permatasari dengan sang ibu sempat ramai menjadi sorotan.
Bagaimana tidak? Nursyah, ibu kandung Indah Permatasi menentang hubungan cinta sang anak dengan Arie Kriting.
Nursyah blak-blakan memberikan penolakan sejak Indah berpacaran hingga menikah.
Ia menduga kalau Arie Kriting melakukan guna-guna untuk mendapatkan hati Indah Permatasari.
Hubungan Indah dan Nursyah semakin memburuk ketika sang anak menikah tanpa restu darinya.
Bahkan ketika Indah melahirkan anak pertamanya, Nursyah tak mau berkomentar banyak.
Ia masih bersikeras tidak mau menyetuji pernikahan Indah dan Arie Kriting.
Karena sikapnya ini, Nursyah pun mendapatkan banyak komentar miring.
Belum lagi, Nursyah mengaku dibenci suaminya sendiri setelah menentang hubungan Arie dan Indah.
Terlepas dari ini semua, Indah Pertamasari justru mengatakan bahwa hubungannya dengan sang ibu baik-baik saja.
Begini kata Indah Permatasari.
Baca Juga: Apa Itu Sumpah Mubahalah? Permintaan Ibu Indah Permatasari Kalau Ingin Arie Kriting Diakui Mantu
"Nggak ada apa apa, baik baik aja," kata Indah Permatasari ketika ditemui awak media seperti dilansir dari Tribun Seleb.
Sebagai seorang ibu, Indah Permatasari tak ingin membatasi kemauan sang anak ketika dewasa nanti.
Apalagi ia pernah merasakan posisi sebagai anak, ditambah cerita dari pengalaman teman-temannya.
"Mungkin (berkaca dari orangtua) dan mungkin juga cerita-cerita teman, kan sering cerita ke teman-teman kan," kata Indah Permatasari.
"Kayak gimana sih keluarga, saudara-saudara gimana sih," lanjutnya.
Indah tak ingin komunikasi dengan sang buah hati terputus, apalagi membatasi kemauan anak.
Maka itu, wanita kelahiran 1997 ini berharap, hubungannya dengan anak hingga dewasa baik-baik saja.
"Aku sih penginnya melihat anak pengin dia seperti apa sih, aku mau dengar dia maunya apa, jangan sampai title orangtua menjadi batas untuk berkomunikasi," ujar Indah Permatasari.
Pasalnya, istri Arie Kriting itu mengaku sangat memahami ketika kemauannya tak direstui orangtua. Ia pun tak ingin anaknya merasakan hal sama.
"Aku pernah jadi anak dan sekarang jadi ibu, ya paham lah bagaimana kesulitannya," jelas Indah Permatasari.
"Aku juga paham dulu sulitnya sebagai anak seperti apa," pungkasnya.
(Artikel ini sudah tayang di Tribun Seleb dengan judul: Belajar dari Pengalaman Pribadi, Indah Permatasari Tak Akan Batasi Kemauan Sang Anak)
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR