Nakita.id – Dalam rutinitas mencuci pakaian, penggunaan deterjen adalah langkah yang umum dilakukan.
Namun, deterjen konvensional mengandung bahan kimia yang dapat berdampak negatif pada lingkungan dan kesehatan.
Untungnya, ada banyak bahan alami yang ternyata dapat digunakan sebagai pengganti deterjen yang ramah lingkungan, Moms.
Wah, apa saja, ya?
Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
Di bawah ini beberapa bahan alami yang efektif untuk mencuci pakaian tanpa harus bergantung pada deterjen yang mengandung bahan kimia berbahaya.
Kulit buah delima mengandung saponin alami yang berfungsi sebagai pembersih dan penghasil busa alami.
Caranya, tambahkan beberapa potong kulit buah delima ke dalam kantong kain atau kaus kaki, lalu ikat erat.
Masukkan kantong tersebut bersama pakaian Moms ke dalam mesin cuci.
Ini akan memberikan hasil pembersihan yang baik dan segar.
Sabun kastil merupakan sabun alami yang terbuat dari minyak nabati seperti minyak kelapa.
Baca Juga: Berapa Takaran Deterjen yang Tepat untuk Mencuci Pakaian, Cek di Sini!
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR