minta tolong ditambahkan tag berikut.
terima kasih.
Nakita.id - Apakah Moms sudah tahu faktor risiko ibu hamil anak dengan kelainan genetik Down syndrome?
Down syndrome, atau sindrom Down, adalah kelainan genetik yang disebabkan oleh adanya genetik tambahan pada kromosom 21 sehingga dapat mempengaruhi perkembangan fisik dan kognitif seorang anak.
Selain itu, anak dengan Down syndrome juga cenderung memiliki perkembangan mental yang terbatas, kemampuan belajar yang lebih lambat, serta sering mengalami penundaan perkembangan.
Lantas, apa saja faktor risiko yang menyebabkan kelainan genetik ini?
Berikut beberapa faktor risikonya seperti dikutip dari Infodatin Kementerian Kesehatan via Kompas.
Ibu hamil yang melahirkan bayi di atas usia 35 tahun lebih berisiko melahirkan bayi Down syndrome.
Menurut National Downs Syndrome Society, semakin tua usia ibu hamil, kemungkinan melahirkan bayi Down syndrome juga semakin tinggi.
Namun, hal ini tak menutup kemungkinan ibu hamil di bawah 35 tahun tidak melahirkan bayi Down syndrome ya, Moms.
Menurut Mayi Clinic, sekitar 4% kasus Down syndrome terjadi karena faktor genetik atau warisan dari orangtua.
Jika ayah agen pembawa, maka risiko Down syndrome pada anak sebesar 3%.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR