Nakita.id - Ibu menyusui perlu memperhatikan segala hal yang digunakannya.
Bukan hanya asupan makanan, paparan yang dialami Moms bisa memengaruhi ASI.
Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah krim wajah yang digunakan sehari-hari.
Krim wajah memiliki banyak manfaat, diantaranya melembabkan, mencerahkan, menghilangkan noda, dan sebagainya.
Namun, para ibu menyusui harus memastikan bahwa krim wajah yang digunakan aman dan tidak memengaruhi ASI.
Kali ini, akan diulas secara lengkap mengenai beberapa krim wajah yang aman untuk ibu menyusui. Melansir berbagai sumber, berikut ulasannya.
Bagi Moms yang sedang hamil atau menyusui, bisa menggunakan krim wajah dari Mama's Choice.
Merk ini dikenal memproduksi krim yang diformulasikan khusus untuk ibu hamil dan menyusui.
Kandungan pada Mama's Choice Daily Protection Face Moisturizer aman untuk ibu dan bayi.
Terdapat komposisi bahan Rice extract yang membantu melembabkan kulit wajah secara maksimal.
Bagi Moms yang ingin menunda penuaan, tepat untuk memilih krim ini karena mengandung hyaluronic acid.
Baca Juga: Kenali Tanda Pompa ASI Rusak yang Kerap Diabaikan, Simak Yuk
Krim wajah ini juga membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari dengan kandungan moneral sunscreen SPF 24++.
Harga Mama's Choice Daily Protection Face Moisturizer mulai dari Rp84.000.
Krim wajah Sebamed Moisturizing memiliki tekstur yang ringan.
Sehingga mudah diserap kulit dan bisa melembabkan dengan optimal.
Sebamed Moisturizing Face Cream mengandung vitamin E dan botanical lipid yang aman untuk kulit sensitif.
Wajah bisa terasa kenyal tanpa harus khawatir timbul jerawat.
Harga Sebamed Moisturizing Face Cream mulai dari Rp216.000.
Hanyadia Daily Protection Face Moisturizer mengandung vitamin E dan titanium dioxide yang membuat kulit sehat, segar, dan lembab.
Krim wajah ini cocok digunaka sehari-hari karena bisa melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
Harga Hanyadia Daily Protection Face Moisturizer juga sangat terjangkau.
Moms bisa mendapatkan Hanyadia Daily Protection Face Moisturizer ukuran 30 ml dengan harga mulai dari Rp39.000.
Baca Juga: Mengandung Nutrisi Tinggi, Inilah Manfaat Biskuit Gandum untuk Ibu Menyusui
Bagi ibu menyusui yang ingin kulit cerah bisa mencoba krim wajah Npure Licorice Creamy Light Moisturizer ini.
Krim wajah untuk ibu menyusui Npure Licorice Creamy Light Moisturizer bisa mencerahkan kulit dalam waktu 28 hari.
Tekstur krim wajah untuk ibu menyusui ini sangat lembut.
Kandungan 5+2 Ultimate Active yang membantu mencerahkan, menghidrasi, serta menjaga kelembaban alami kulit.
Moms bisa mendapatkan Npure Licorice Creamy Light Moisturizer dengan harga Rp95.000.
Kandungan Glow Better Cloud Skin Recipe Advance Moisturizer yang utama yaitu ekstrak Wild indigo, squalane, vitamin C, dan allantoin.
Moms tak perlu khawatir mengenai keamanannya karena sudah mendapat sertifikasi BPOM.
Harga Glow Better Cloud Skin Recipe Advance Moisturizer mulai dari Rp84.000.
Krim wajah Cetaphil Daily Facial Moisturizer SPF 15/PA++ memiliki formula ringan yang mudah diserap kulit.
Produk ini cocok bagi Moms yang memiliki kulit berminyak dan mudah berjerawat karena tidak menyumbat pori-pori dan hypoallergenic.
Harga Cetaphil Daily Facial Moisturizer SPF 15/PA++ Cetaphil Daily Facial Moisturizer SPF 15/PA++ mulai dari Rp20.000.
Baca Juga: Rekomendasi Makanan untuk Diet Ibu Menyusui, Tak Ada Masalah Selama Keluarga Sehat Anak Berprestasi
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR