Namun, seandainya Moms tidak memiliki cukup waktu, cara lain yang dapat Moms tempuh adalah membayar lewat kantor Pos Indonesia, minimarket, dan tempat pihak ketiga lainnya.
Setelah berhasil, simpan struk di tempat yang aman dan jangan sampai hilang karena berfungsi sebagai bukti.
Selain biaya ganti meteran listrik ke token yang harus diketahui adalah syaratnya.
Apa saja?
- Fotokopi KTP pemilik rumah sebanyak 2 lembar
- Fotokopi KTP pemohon sebanyak 2 lembar
- Materai 2 lembar
- Surat kuasa dari pemilik rumah ke pemohon dilengkapi materai (khusus bagi rumah kontrakan atau sewaan)
- Surat Laik Operasi (SLO)
Itu syarat jika Moms mengajukan ganti meteran listrik ke token secara offline.
Lalu, bagaimana jika mengajukan secara online?
Baca Juga: Ingin Ganti Meteran Listrik dengan Token? Begini Penjelasan Cara Menggantinya Terbaru 2022
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR