Dilansir dari buku berjudul Throwaway Dads karya D. Parke dan Armin A. Brott, ini dia langkah yang bisa dilakukan untuk menjadi sosok ayah hebat untuk Si Kecil.
Jadilah ayah yang aktif
Sejak lahir, seorang anak tentu akan lebih banyak berada dekat ibunya karena ibulah yang mengurus semuanya.
Nah, tak ada salahnya Dads juga mulai aktif mencaritahu bagaimana cara mengurus anak seperti mengganti popok, menggendong buah hati yang aman dan nyaman serta menidurkan anak di malam hari.
Dengan begitu, akan meyakinkan Moms bahwa Dads amat bisa diandalkan untuk mengurus Si Kecil.
BACA JUGA: Catat Ya Moms, Ini Pola Makan Sehat untuk Si Kecil Berusia 3 Tahun
Menjadi partner yang bisa diandalkan
Inisiatif seorang ayah sangat dibutuhkan untuk bisa mengamati perkembangan Si Kecil.
Selain membina kekompakan sebagai orangtua, bekerja sama dan berbagi pekerjaan rumah tangga dengan Moms akan menjalin bonding yang erat dengan seluruh anggota keluarga.
Menunjukkan respek kepada pasangan
Dengan segudang pekerjaan rumah tangga tanpa henti, cobalah untuk menghormati apa pun yang sudah dilakukan oleh Moms dan hargai pendapatnya dalam suatu hal.
Hal ini akan membuat Moms merasa didengarkan dan disayangi.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Instagram,Boldsky.com |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR