Apabila tidak ditangani dengan benar, asupan folat yang tidak mencukupi juga dapat meningkatkan risiko mengembangkan gangguan serius seperti demensia atau penyakit Alzheimer.
2. Nyeri tubuh
Pada kasus anemia berat yang disebabkan oleh defisiensi folat, otak kekurangan oksigen daripada seharusnya.
Akibatnya, arteri otak mulai membengkak dan mungkin mengalami sakit kepala.
Namun, otak bukan satu-satunya organ yang kekurangan oksigen, Moms dan Dads juga bisa merasakan sakit di bagian tubuh lainnya yang kekurangan zat besi, terutama di dada dan kaki.
3. Kulit pucat
Hemoglobin, protein yang terkandung dalam sel darah merah, bertanggung jawab untuk mengangkut oksigen dari paru-paru ke seluruh jaringan tubuh.
Ketika tubuh kekurangan folat, Moms dan Dads tidak memiliki cukup sel darah merah (dan hemoglobin) untuk menyediakan organ-organ internal dengan jumlah oksigen yang diperlukan.
Ini dapat menyebabkan otot lemah, kelelahan, mati rasa di tangan dan kaki, serta kulit pucat.
BACA JUGA: Inilah 8 Gejala Serangan Jantung Khas Perempuan, Jangan Anggap Remeh!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | wikipedia,brightside.me |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR