25 gram havermut
Cara Membuat Makaroni Goreng Havermut:
1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
2. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Tambahkan telur. Aduk rata. Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai licin. Angkat.
3. Masukkan makaroni, wortel, daun seledri, garam, merica bubuk, pala bubuk, telur, dan keju cheddar Aduk rata.
4. Tuang ke dalam loyang kotak 22x22x4 cm yang di alas plastik dioles tipis minyak. Ratakan.
5. Kukus 20 menit di atas api sedang sampai matang. Biarkan dingin. Potong-potong persegi panjang.
6. Celup ke dalam telur satu per satu. Gulingkan di dalam bahan pelapis. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
Baca Juga : Wajib Mencoba Kembang Kol Tumis Otak-Otak Ini Kalau Mau Makan Sayur Jadi Lebih Lahap
Penulis | : | Sajiansedap_ID |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR