Nakita.id - Apakah Moms familiar dengan kimchi?
Makanan ini sudah menjadi hidangan nasional di Korea dan merupakan salah satu tren makanan terkemuka di seluruh dunia.
Kimchi biasanya terdiri dari kubis, lobak, timun, daun bawang, pasta cabai merah, bubuk lada merah, dan bumbu rempah lainnya.
Kimchi dibuat melalui proses fermentasi di dalam guci yang tertutup rapat, dengan jangka waktu harian hingga ke berbulan-bulan.
Fermentasi ini memengaruhi rasa, tekstur, dan kualitas gizi kimchi secara drastis.
Baca Juga : 6 Jenis Kanker dengan Gejala Awal yang Samar dan Kerap Diabaikan!
Kimchi pun memiliki ragam manfaat kesehatan, terutama dalam membantu permasalahan pencernaan.
Berikut ini manfaat mengonsumsi kimchi.
1. Kimchi membantu sistem pencernaan
Baca Juga : 8 Dampak Buruk yang Akan Terjadi Pada Tubuh Jika Jarang Minum Air
Kimchi punya bakteri yang ramah usus seperti halnya yogurt.
Proses fermentasi ini tidak hanya meningkatkan rasa, tetapi juga mengembangkan probiotik yang meningkatkan proses kerja usus.
Kimchi juga kaya akan serat, yang penting bagi sistem pencernaan agar berjalan baik.
Selanjutnya, probiotik menghilangkan bakteri berbahaya di lambung yang menyebabkan peradangan dan gangguan pencernaan.
Selain itu, makanan yang difermentasi seperti kimchi mengobati sembelit, sindrom iritasi usus, bisul, dan sindrom usus bocor.
2. Kimchi membantu meningkatkan imunitas
Kandungan probiotik membuat sistem pencernaan sehat dan memperkuat respons tubuh dari infeksi.
Selain probiotik, kimchi mengandung bawang putih, paprika merah, dan jahe yang terkenal meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Paprika merah menunjukkan sifat anti-karsinogenik dan anti-bakteri, yang juga membantu mencegah pembusukan pada kimchi.
Bawang putih sendiri menurunkan peradangan dan melawan virus.
Jahe membantu mengendurkan otot usus, melawan bakteri, dan membantu penyembuhan luka usus lebih cepat.
Kubis menunjukkan sifat anti-inflamasi dan antioksidan.
Baca Juga : Kelainan Aneh Hingga Mengerikan yang Pernah Terjadi Akibat Pernikahan Sedarah
3. Membantu mengatur diabetes
Studi menunjukkan bahwa kimchi bermanfaat bagi pasien diabetes.
Penderita diabetes rentan terhadap daftar komplikasi kesehatan.
Probiotik membantu memulihkan mikroba sehat di usus dan mengurangi kemungkinan diare yang dapat menyebabkan dehidrasi.
Probiotik juga menahan hasrat mengonsumsi gula dan membantu menurunkan kadar gula darah.
4. Detoksifikasi tubuh
Kimchi mengandung sejumlah antioksidan yang membantu mengeluarkan racun.
Racun ini yang biasanya dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon, efek neurologis negatif, dan sebagainya.
Baca Juga : 7 Manfaat Kesehatan Tak Terduga Daun Salam, Lebih dari Bumbu Dapur!
5. Meningkatkan kualitas kesehatan kulit
Kondisi kulit yang buruk adalah tanda kekurangan vitamin A, tetapi diet tinggi antioksidan memperlambat penuaan kulit secara alami dan efektif.
Kimchi kaya akan vitamin A, yang mempercepat penyembuhan luka dan pembaruan kulit.
Selain itu, vitamin A memerangi jerawat dan membantu produksi kolagen sehingga kulit tetap kenyal dan halus.
6. Meningkatkan kesehatan jantung
Kandungan allicin pada bawang putih, punya efek menurunkan kolesterol.
Dampaknya, akan mengurangi kemungkinan gangguan jantung.
Baca Juga : Makanan dan Kebiasaan yang Memicu Terbentuknya Batu Ginjal Asam Urat
Demikian pula, selenium pada bawang putih mencegah timbunan lemak terbentuk di dalam dinding arteri.
Nah, itu dia Moms 6 manfaat kesehatan tak terduga dari kimchi.
Tidak heran jika makanan fermentasi ini sangat digemari orang-orang Korea Selatan, ya!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | naturalfoodseries.com |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR