Nakita.id - Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka (Keke) seorang vlogger yang sedang viral beberapa hari lalu datang ke rumah Nagita Slavina.
Selama berada di rumah Nagita Slavina, ia mengajak Keke untuk melakukan sesi tanya jawab dan merias wajah bersama.
Selain itu, Nagita Slavina juga memberikan berbagai keperluannya untuk membuat video seperti ring light dan kamera.
Seorang penata rias yang bernama Ryan Ogilvy juga memberikan satu paket lip cream dari Maybelline loh.
Baca Juga : Gajinya Melebihi Presiden, Begini Aksi Pilot Athira Farina Ketika Mengemudikan Pesawat
Dengan berbagai perlengkapan yang diberikan Nagita, ia berharap Keke bisa terus berkarya dan menjadi orang sukses.
"Kamu harus jadi orang sukses ya," pesan Nagita kepada Keke ketika memberikan hadiahnya.
Masih di hari yang sama, Nagita juga mengajak Keke pergi ke sebuah mall di Jakarta.
Banyak barang yang dibeli Nagita saat itu untuk Keke seperti tas makeup, dan berbagai perlengkapan makeup yang tidak dimiliki oleh Keke.
Baca Juga : Athira Farina Sang Pilot Cantik Bergaji Fantastis, Begini Tampilan Kesehariannya
Tidak hanya itu, Nagita juga membelikan beberapa baju untuk dikenakan Keke saat syuting setelahnya.
Ada pula Wanda Hara, seorang penata busana yang disiapkan Nagita untuk membuat tampilan Keke nampak lebih cantik ketika akan syuting.
Mulanya, Nagita Slavina mengajak Keke untuk memilih tas makeup lantaran sebelumnya Keke menggunakan kain seperti karung untuk mewadahi alat riasnya.
Selain itu, Nagita Slavina juga membelikan berbagai perlengkapan makeup mulai dari blush on hingga beauty blender.
Baca Juga : Punya Berbagai Koleksi Mobil, Begini Tampilan Rumah Deddy Corbuzier
Nagita Slavina juga membelikan beberapa pakaian yang nantinya bisa digunakan Keke untuk keperluan syuting dan membuat videonya.
Tidak lupa Wanda Hara seorang penata busana membantu Keke memilihkan baju yang tepat.
Setelah dirasa cukup, Nagita pun berpisah lantaran Keke ada syuting di sebuah acara televisi.
Ketika menuju kasir, Nagita Slavina ternyata tidak ingin disebutkan berapa nominal uang yang dikeluarkannya setelah membeli berbagai barang untuk Keke.
Baca Juga : Sempat Dikucilkan dan Dibawa ke Dokter Jiwa, Ini Kisah Perempuan Jenius Asal Surabaya
"Ni harga?" Tanya campers yang merekam kegiatan Nagita saat itu.
"Nggak ada, nggak ada," jelas Nagita Slavina yang tidak ingin memperlihatkan besaran jumlah uang yang telah keluarkan.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR