Nakita.id – Banyak orang yang menghindari makan setelah olahraga. Makan setelah olahraga dianggap membuat pembakaran kalori yang dilakukan saat olahraga jadi sia-sia. Namun, apakah benar makan setelah olahraga buruk untuk program diet?
Tujuan olahraga memang untuk membantu menurunkan berat badan. Tetapi, Ibu harus paham bahwa anggapan tidak boleh makan setelah olahraga juga bisa dibilang kurang tepat.
Para ahli olahraga dan nutrisi menyarankan untuk makan 45 hingga 60 menit setelah berolahraga. Masa ini sering disebut golden hour karena otot menyerap nutrisi lebih banyak. Glikogen, energi yang tersimpan dalam otot, diganti secara efisien.
Dalam sebuah riset yang dimuat di Journal of the International Society of Sport Nutrition mengungkapkan bahwa otot yang kehabisan glikogen akan menyebabkan otot menjadi rusak. Maka, makanan penting untuk mengembalikan protein yang hilang.
Tentu saja Ibu tak boleh sembarang makan setelah olahraga. Ibu membutuhkan asupan makanan yang tepat yang justru akan membantu proses penurunan berat badan. Karbohidrat menjadi salah satu jenis makanan yang perlu dikonsumsi karena selama olahraga, karbohidrat banyak dibakar untuk energi.
Jessica Crandall, RDN, seorang ahli diet dari Academy of Nutrition and Dietetics mengungkapkan, karbohidrat juga perlu dilengkapi serat dari sayuran dan buah untuk menjaga tingkat gula darah. “Makan tepat setelah olahraga justru akan membantu tubuh tidak makan berlebihan di kemudian hari,” ujarnya.
Asupan protein dari telur dan daging ayam juga membantu Ibu pulih dari kelelahan atau nyeri otot lebih cepat. Penelitian yang diterbitkan dalam Medicine and Science in Sport and Exercise mengungkapkan, protein akan membantu memperbaiki otot serta meningkatkan metabolisme tubuh.
Ibu juga bisa memilih makanan dengan kandungan lemak yang tinggi dan tentunya lemak yang sehat, misalnya buah alpukat. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Nutrition Journal mengungkapkan bahwa orang yang makan alpukat setelah olahraga akan lebih cepat kenyang hingga 20%. Hal ini akan membantu Ibu kenyang lebih lama dan tidak sibuk mencari kudapan lagi.
Vitamin C juga perlu dan penting untuk asupan setelah berolahraga. Menurut Jessica Crandall, asupan vitamin C akan membantu mencegah tubuh cedera dan sakit. Hal ini akan meningkatkan hidrasi dalam tubuh sehingga sistem pembakaran lemak berjalan lebih baik.