Nakita.id - Kata siapa olahraga selama berpuasa membuat tubuh semakin lemas dan bikin batal puasa? Menurut Dr. Rachmad Wishnu Hidayat, Sp.KO, dokter Spesialis Kedokteran Olahraga yang ditemui dalam acara Greenfields pada Rabu (14/06), olahraga selama berpuasa justru memiliki manfaat baik bagi tubuh.
Tujuan orang-orang berolahraga saat berpuasa, pertama untuk menjaga dan mempertahankan kondisi fisik dan kebugaran yang sudah didapat dalam rutinitas sehari-hari sebelum kita memasuki hari awal berpuasa. Bahkan bagi kita yang jarang berolahraga, seringkali kita mencoba melakukan rutinitas ini, terutama di sore hari sebagai ajang ngabuburit.
(Baca juga : Langkah-langkah Agar Tetap Fit Selama Bulan Ramadan)
Kedua, menghilangkan perasaan lemas dan mengantuk. Ketika tubuh mulai merasakan lemas dan mengantuk, lakukan streching atau peregangan tubuh. Dengan begini tubuh akan kembali bersemangat, rasa kantuk dan lemas juga hilang.
Ada beberapa syarat berolahraga ketika puasa:
- Tidak melelahkan dan tidak menguras energi
- Keringatnya minimal, sehingga risiko dehidrasi semakin rendah
- Kenali kondisi kesehatan diri sendiri, sehingga kita tahu kapan harus berhenti agar puasa tidak batal. Misalnya, setelah kita sudah merasa pusing
Jenis-jenis olahraga yang dapat diterapkan selama puasa:
1. Melakukan peregangan tubuh, seperti mengangkat kedua tangan ke atas, ke belakang, ke depan, dan ke samping. Lakukan tiga kali sehari. Jenis olahraga ini tidak menguras energi bahkan tidak mengeluarkan keringat.
2. Selain itu ada aerobik dalam bentuk jalan cepat dengan lintasan datar. Jalan cepat juga tidak perlu dilakukan terlalu cepat seperti kondisi normal, lakukan dengan santai dan sedikit lebih pelan.
(Baca juga : Langsing Cepat dan Sehat dengan Berpuasa)
3. Senam aerobik tanpa lompat, dengan musik bertempo ringan-sedang, jadi tidak mengeluarkan banyak keringat dan menguras energi.
4. Gerakan bulu tangkis yang santai, tanpa melakukan smash dan lari cepat saat mengejar kok. Olahraga ini bisa dilakukan 3 hingga 5 kali seminggu selama rata-rata 20-30 menit sebelum berbuka puasa.
Pastikan lakukan kegiatan olahraga ini di dalam ruangan dengan suhu yang tidak panas. Latihan beban ringan, kekuatan otot dan ketahanan otot yang ringan serta tidak melelahkan, seperti push up dengan meja, menggunakan barbel di ruangan kerja sebanyak 2 sampai 3 set, tiap set terdiri dari 8-12 gerakan pengulangan yang pelan dan santai untuk 2-3 kali seminggu.