Jangan Abaikan Kulit Kering, Akibatnya Bisa Picu Penyakit Ini!

By Fadhila Afifah, Minggu, 1 April 2018 | 15:53 WIB
Risiko penyakit serius jika kulit kering tak diatasi ()

Nakita.id - Moms, kulit berminyak memang bisa memicu berBagai masalah kulit, salah satunya seperti timbul jerawat.

Sedangkan kulit yang cenderung kering dianggap sebagai kondisi 'aman' dari masalah kulit.

Benarkah Moms?

Kondisi kulit kering ternyata juga bisa memicu risiko kerusakan kulit, bahkan penyakit yang lebih serius.

Maka kondisi kulit ini tak bisa diabaikan.

Nah, berikut ini risiko yang dapat terjadi jika kulit kering Moms tidak segera diatasi.  

BACA JUGA: Kakak Tiri Zaskia dan Shireen Sungkar, Jamilah Sungkar Meninggal Dunia

Ruam 

Risiko yang terjadi bila kulit kering diabaikan yakni ruam.

Kulit kering sering terasa kencang dan gatal, sehingga sulit untuk menahan goresan.

Tetapi ketika digaruk, dapat menyebabkan ruam yang menyebar di bagian tubuh yang lain.

Jika Moms terasa ingin menggaruk kulit setiap saat, itu tandanya kulit Moms sedang kering dan butuh perhatian khusus.

Kulit pecah hingga berdarah

Biasanya kulit pecah-pecah ini terjadi selama cuaca dingin, saat kurangnya kelembapan kulit.

Saat kulit pecah-pecah inilah yang memicu infeksi bakteri hingga berdarah.

Maka, para ahli dermatologis merekomendasikan penggunaan pelembab agar kulit tidak kering saat udara dingin.

BACA JUGA: [Wawancara Exclusive] Eva Anindita, Rindu Mengandung Raquelle Magali

Eksema atau eksim

Ini juga dikenal sebagai dermatitis atopik, yaitu peradangan kronis pada kulit yang sering menyebabkan kulit semakin kering.

Ditandai dengan ruam, kulit kemerahan dan pembengkakan.

Jika digaruk, ruam akan semakin parah atau menyebabkan kerusakan jaringan yang berakhir menjadi bekas luka.

Seseorang yang mengabaikan perawatan untuk jenis kulit ini atau tidak mencari solusi mengatasinya bisa memperparah kondisi ini.

Folliculitis

Hal ini ditandai dengan peradangan folikel rambut yang sering terjadi akibat kulit kering.

BACA JUGA: Minum Air Lemon Saat Perut Kosong, Efeknya Bisa Enyahkan Lemak Perut!

Kulit kering dapat menyebabkan retakan dan terbukanya folikel, yang dapat menyebabkan kerusakan dan infeksi.

Jika terdapat titik-titik kecil dengan ujung putih (bruntusan putih) yang biasanya muncul di dada, kulit kepala, wajah, punggung, pantat, dan kaki.

Inilah tanda pasti Moms benar-benar membutuhkan perawatan kulit.

Selulitis

Ini merupakan peradangan serius pada kulit yang dapat terjadi dari area kulit yang kering dan pecah-pecah.

Tapi dapat diakibatkan karena eksim  parah yang tidak diobati.

Selulitis disebabkan oleh infeksi bakteri pada kulit dan jaringan di bawahnya.

Biasanya dimulai dengan pembengkakan dan kemerahan di area kecil, tetapi bisa cepat menyebar.

Jika semakin memburuk, seseorang bisa mengalami demam, kelenjar bengkak, dan nyeri saat ditekan.

BACA JUGA: Waduh, Ini 5 Tanda Suami Punya Perempuan Idaman Lain

Moms, jika terdapat ciri di atas jangan diabaikan ya.

Sebab selulitis termasuk komplikasi paling serius dari kulit kering yang sudah kronis.

Sehingga membutuhkan perawatan antibiotik, yang berlangsung dari 48 jam hingga enam bulan.

Sebagai pencegahan awal, obat kulit kering dapat membantu kondisi kulit yang serius ini.

Lichen Simplex Chronicus

Kondisi ini ditandai dengan goresan parah pada kulit, yang mungkin dipicu oleh kulit kering.

Goresan ini mengarah pada penebalan kulit yang terlihat dan terasa kasar dan bahkan lebih kering daripada area sekitarnya. 

Hal ini juga dapat menyebabkan perubahan warna kulit, menimbulkan bekas luka, dan garis-garis dalam pada kulit.

BACA JUGA: Jangan Minum Air Putih Sebelum Tidur, Ini Dampaknya yang Tak Disadari

Jika tidak ditangani, kondisi ini dapat menyebar ke luar area yang terkena.

Jika mengalaminya, segera temui dokter agar tidak menimbulkan rasa gatal, sehingga mengurangi risiko meluasnya area Lichen simplex chronicus ini.

Moms, meskipun kulit kering dapat dihilangkan dengan menggunakan obat kulit kering, Moms harus segera mengunjungi dokter atau dokter kulit jika merasa menderita salah satu dari kondisi diatas.

Jika ditangani sedini mungkin, komplikasi kulit kering ini dapat cepat diatasi dan lebih mudah menyembuhkannya.