Pemeriksaan Kehamilan Trimester 2: Ini Tes yang Dibutuhkan Ibu Hamil

By Nila Kusuma Pratiwi, Rabu, 21 November 2018 | 13:37 WIB
Beberapa pemeriksaan kehamilan trimester 2 (iStock)

Jika tinggi fundus Moms tidak tumbuh atau tumbuh lebih lambat atau juga tumbuh lebih cepat, dokter mungkin akan menyarankan USG untuk memeriksa janin dan cairan ketuban.

Detak jantung janin

Dokter akan memeriksa apakah detak jantung bayi Moms terlalu cepat atau terlalu lambat menggunakan ultrasound Doppler.

Teknologi Doppler menggunakan gelombang suara untuk mengukur detak jantung.

Ini aman untuk Moms dan bayi Moms.

Denyut jantung janin biasanya lebih cepat pada awal kehamilan, ini berkisar 120-160 denyut per menit.

Baca Juga : Hamil Muda Mual Muntah Wajar, Jika di Trimester 2? Harus dirawat!

PembengkakanDokter Moms juga akan memeriksa kaki, pergelangan tangan, dan kaki Moms untuk pembengkakan atau edema.

Pembengkakan di kaki sering terjadi pada kehamilan dan umumnya meningkat pada trimester ketiga.

Pembengkakan abnormal mungkin menunjukkan masalah seperti preeklamsia, diabetes gestasional, atau bekuan darah.

Kenaikan berat badanJumlah berat badan yang Moms butuhkan selama trimester kedua akan tergantung pada berat badan sebelum hamil, jumlah janin yang Moms kandung, dan berapa banyak berat badan yang sudah Moms dapatkan.

Jika berat badan Moms bertambah lebih dari yang diharapkan, Moms mungkin perlu membatasi asupan buah dan makanan manis.