Lihat Mewahnya Ulang Tahun Anak Krisdayanti, Amora Seperti Princess di Negeri Dongeng

By Saeful Imam, Senin, 11 September 2017 | 09:00 WIB
Amora saat akan meniup lilin (Saeful Imam)

Nakita.id - Setelah lepas dari musisi Anang Hermansyah, Krisdayanti jatuh ke pelukan Raul Lemos. 

Nah, setelah menikah dengan Raul Lemos, Krisdayanti memiliki anak bernama Amora. 

Nah, beberapa hari lalu, Amora Lemos berulang tahun yang ke-6. 

Tampaknya, pasangan Krisdayanti dan Raul Lemos pun tak menyia-nyiakan momen ini dengan menggelar hajatan akbar. 

Tempatnya di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Lewat postingan instagram, aroma kemewahan sudah terlihat. 

Amora bak putri cilik yang ada di dongeng-dongeng yang sering kita lihat dan dengar. 

 Tengok aja gaunnya berwarna biru dengan ornamen Disney Tsum Tsum. 

Dekorasi ruangan juga sangat semarak dengan warna-warni mewah mengagumkan. 

Seperti halnya pesta anak-anak lainnya, 

Apalagi, beberapa deretan artis papan atas macam Raffi Ahmad, Wulan Guritno, Maia Estianty, dan lainnya ikut menghadiri hajatan besar ini. 

Di satu sisi ruangan, terdapat satu photobooth dengan hiasan bunga-bunga berwarna-warni.

Dalam photobooth tersebut terpampang wajah Amora yang terlihat bahagia.

Pesta ulang tahun Amora juga dipenuhi dengan hiasan balon di setiap sudut ruangannya.

Yuk kita lihat foto-foto cantik dan mewahnya perayaan ulang tahun yang ada di instagram: 

1. Senangnya Amora Lemos Rayakan Ulang Tahunnya yang Ke-6 bersama sang adik, Kellen Alexander Lemos dan kedua orangtua. 

2. Terlihat Amora Lemos sangat bahagia di hari istimewanya.

3. Momen bahagia Krisdayanti bersama anaknya Azriel Hermannsyah, dan anak pasangan dari mantan suami Anang dan Ashanty, Arsya. 

4. Amora bersama seleb yang sedang naik daun, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

4. Amora berpose bersama kedua orangtua dan adiknya

5. Amora saat akan meniup lilin

6. Amora beserta Goodie Bag di Perayaan Ulang Tahunnya 

 Perlukah anak dirayakan ulang  tahunnya secara mewah? 

Menurut Fenny Hartiani, M.Psi dari Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia, pesta ulang tahun selama tidak berlebihan tetap mempunyai makna dan sarat manfaat. Terutama berkaitan dengan konsep diri anak yang positif. Anak merasa dihargai oleh orangtuanya. Buktinya, setiap hari kelahirannya selalu diingat, diapresiasi, dan dihargai. Anak akan merasa senang karena kehadirannya telah diapresiasi oleh orangtuanya. Dia juga merasa bukan anak yang ditolak melainkan diharapkan. Namun, bentuk penghargaan ini pun tidak dilihat dari besarnya perayaan ulang tahun dan jumlah biaya yang sudah dikeluarkan orangtua.