Shah Rukh Khan Diancam Usai Perankan Film Asoka, Begini Balasan SRK yang Mengejutkan

By Kirana Riyantika, Rabu, 28 November 2018 | 12:43 WIB
Shah Rukh Khan diancam usai perankan film Asoka (instagram @iamsrk/Youtube JustWatch)

Nakita.id - Kabar kurang menyenangkan datang dari Raja Bollywood, Shah Rukh Khan.

Sebab, dirinya mendapatkan kecaman dari warga Kalinga Sena usai memerankan film yang berjudul Asoka tahun 2001.

Pada film tersebut, SRK yang berperan sebagai Ashoke membalas dendam kematian ibunya dengan berusaha membunuh saudara tirinya.

Baca Juga : 7 Manfaat Super Minum Teh Jahe pada Tubuh, Begini Cara Membuatnya!

Ashoke kemudian meminta kerajaan Kalinga untuk menyerahkan saudara tirinya dan bersumpah untuk menyamaratakan Kalinga dengan tanah.

Warga Kalinga merasa tidak terima dengan peran SRK yang dinilai merusak sejarah.

Bahkan, baru-baru ini warga Kalinga mengancam untuk melemparkan tinta ke wajah SRK apabila dirinya berani menginjakkan kaki ke Odisha.

Namun, SRK tampaknya tidak khawatir dengan ancaman tersebut.

Baca Juga : Anak Shah Rukh Khan Korban Film Kabhi Khushi Kabhie Gham, Mengira Amitabh Bachchan Kakek Kandungnya

Dirinya tetap mengunjungi Odisha pada Selasa (27/11/2018) dalam rangka menyaksikan Piala Dunia Hoki Pria 2018.

Dikutip dari akun instagram pribadinya, SRK mengungkapkan perasaannya selama ada di Odisha.

Ternyata, selama di Odisha SRK merasa bersyukur dan merasa dicintai.

Terlebih kehadirannya mendapat dukungan dari Ketua Menteri Odisha yang bernama Naveen Patnaik.

Baca Juga : Gading Marten dan Gisel Bercerai, Psikolog Tika Bisono : Pasangan Mesra di Media Sosial Justru Tak Bahagia!

 Baca Juga : Usia 53 Tapi Badan Masih Berotot dan Bugar, 5 Makanan Ini Jadi Rahasia Aktor Shah Rukh Khan

"Thank u Odisha for all the excitement, love & the grand beginning to the World Cup Hockey. @naveen_odisha it was lovely to meet u sir. To all the players have a great tournament....& yes..Chak De India!" tulis SRK.

Meski begitu, dikutip dari News18.com, SRK mendapatkan pengawalan super ketat selama berada di Odisha.

 Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Adakah Risiko Jika Melakukan Peremajaan Vagina?

Keputusan SRK dalam menghadapi para warga yang mengancamnya dengan penuh cinta membuat para penggemar memberikan pujian di kolom komentar.

Bahkan, ia juga mendapat banyak dukungan dari beberapa warga Odisha.

Baca Juga : Crazy Rich Surabayan, Menyewa Lima Pesawat untuk Acara Lamaran di Makau, Intip Kemewahan Acara Lamarannya!

Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Adakah Risiko Jika Melakukan Peremajaan Vagina?

Baca Juga : Berita Kesehatan: Wanita Dianjurkan Orgasme 1 Kali Sehari, Ini Manfaatnya

"Definitely sir love to see uh... And Yes for sure India will lift the trophy (Senang bertemu denganmu dan ya tentu India akan mendapat kemenangan)," kata akun @aghori_the_conqueror.

"King of hearts," komentar akun @shalinisharma9921.

"Tuan dengan banyak cinta dan rasa hormat anda telah memunculkan keajaiban dengan hadir di kota kecil kami yang hangat. Seseorang seperti anda yang memunculkan kota kami muncul di peta India," tulis @onemanwolfpack888.