Apresiasi Media, Kementerian PPPA Gelar Penganugerahan MERAK 2018

By Amelia Puteri, Sabtu, 8 Desember 2018 | 16:34 WIB
Malam Penganugerahan Piala Merak 2018 pada Jumat (7/12/2018) di Jakarta. (Nakita.id/Amelia Puteri)

Nakita.id - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA), hari ini menggelar Malam Penganugerahan Piala Merak (Media Ramah Anak) 2018 di Jakarta.

Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud apresiasi Kemen PPPA kepada media yang telah berpartisipasi dan berkontribusi pada upaya sosialisasi dan edukasi dalam pemenuhan hak anak dan menjadikan kepentingan terbaik anak sebagai jantung kerja jurnalistik.

Kegiatan ini merupakan serangkaian acara yang dimulai dengan Media Kompetisi 2018 yang telah berlangsung pada September-November 2018.

Baca Juga : Usia 53 Tapi Badan Masih Berotot dan Bugar, 5 Makanan Ini Jadi Rahasia Aktor Shah Rukh Khan

Dalam kompetisi ini terdapat dua mata lomba, diantaranya Lomba Penulisan Artikel dan Lomba Fotografi yang ditujukan kepada awak media pewarta foto dan pewarta tulis di seluruh Indonesia yang mengusung tema Potret Indonesia, Kesadaran Keluarga Penuhi Hak Anak.