Belanja Onlne Tanpa Khawatir Kantong Jebol, Momspreneur Cantik Ini Bocorkan Triknya!

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Rabu, 12 Desember 2018 | 19:34 WIB
Momspreneur Kinsky Bunyamin membagikan trik belanja online tanpa menguras kantong (Erinintyani Shabrina)

Terkait hal ini, Kinsky yang kini sedang menggeluti bisnis ini pun membagikan trik agar Moms tetap bijak saat belanja online.

"Buat aku, menentukan skala prioritas tuh penting dan tentui harinya untuk membeli barang apa yang benar-benar diinginkan.

Dengan begitu, kita bisa memenuhi target yang sudah dibuat sendiri", jelasnya saat wawancara eksklusif dengan Nakita.id usai acara.

Selain itu, demi memudahkan Kinsky memilih untuk memiliki dua akun bank yaitu pemasukan dan pengeluaran yang dinilainya efektif untuk Kinsky strict dan tidak kalap saat berbelanja.

"Aku biasanya sisakan 30 persen dari income yang aku dapetin trus aku masukin ke akun pengeluaran, nanti kan ketahuan saldonya berapa dan kapan harus menahan diri," sambungnya lagi.

Baca Juga : Heboh Stiker ATM Bisa Rekam PIN Saat Nasabah Bertransaksi, Begini Klarifikasi Bank Indonesia

Wanita yang aktif di akun Instagram @kinskybun ini juga membiasakan mengikuti akun instagram e-commerce yang menjadi incaran, karena disanalah promo menarik selalu di update setiap harinya.

"Jadi subscriber itu aku rajin sih, jadi membantu kita untuk tahu kabar terbaru yang biasanya dikirim lewat email," tegasnya.