Wajah Eril Dardak Tertutup Plastik Mengandung Gas Diduga Helium, Ini Fakta Baru Kematian Adik Bupati Trenggalek Emil Dardak!

By Rosiana Chozanah, Jumat, 14 Desember 2018 | 07:45 WIB
Fakta terbaru kematian Eril Dardak (Instagram @arumi_arumi_94/@emildardak)

Nakita.id Kematian Eril Ario Listanto Dardak, adik dari Bupati Trenggalek Emil Dardak menyisakan duka bagi semua keluarga terdekat yang ditinggalkannya.

Eril meninggal di usia yang masih muda, 21 tahun dan tanpa tanda-tanda sakit sebelumnya.

Eril ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya pada Rabu (12/12/2018) pukul 11.00 WIB.

Baca Juga : 4 Resep Daun Salam untuk Kesehatan Rambut, Bisa Cegah Ketombe dan Basmi Kutu!

Dilansir dari Kompas.com via Suar.ID, menurut keterangan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Bandung AKBP M Rifai, Eril ditemukan tergeletak di lantai dalam keadaan meninggal.

Terdapat kantung plastik yang menutupi wajah Eril meski tidak dalam keadaan tertutup rapat melainkan masih terbuka.

"Iya, ada plastik juga, tapi plastik itu tidak bisa dikatakan membekap karena itu terbuka, tidak terkunci, enggak tahu dia lagi apa, plastik dipasang begitu saja," kata Rifai.

Keluarga Eril Dardak tidak mengizinkan polisi melakukan autopsi pada jenazah Eril, itu yang membuat polisi sedikit kesulitan memeriksa penyebab kematian pria tersebut.