Cek Mata Anak! Bila da Lingkaran Merah atau Mata Panda, itu Tandanya..

By Saeful Imam, Rabu, 25 Oktober 2017 | 05:45 WIB
Batita dengan Lingkaran Merah di Bawah Mata Pertanda Kurang Tidur? (Saeful Imam)

2# Tidak ada aktivitas stimulasi yang mendekati waktu tidur

Hindari TV atau waktu layar lainnya di malam hari yang dekat dengan waktu tidur, karena ini bisa terlalu merangsang dan membuat anak lebih sulit tertidur.

Jika anak biasa tidur jam 10 malam sekarang, lakukan secara bertahap untuk membawa waktu tidurnya kembali setengah jam lebih awal setiap minggu sampai ia bisa tidur nyenyak sekitar jam 8 malam.

3# Jangan menunggu sampai anak terlihat lelah

"Di keluarga, suami dan saya mencoba untuk mengajarkan anak saya yang berusia empat tahun untuk berada di tempat tidur sebelum jam 8 malam, anak berusia tujuh tahun pada pukul 8 malam sampai 8:30 malam, dan anak berusia 10 tahun pada pukul 8.30 malam," jelas Dr Natalie.

Walau tampak mustahil untuk mengajarkannya dengan waktu singkat, orangtua perlu bekerja sama untuk menentukan tujuan sehat bagi pola tidur anak-anaknya.

Ingat, anak yang lelah bisa menjadi lebih hiperaktif dan resisten untuk tidur; Perilakunya juga mungkin bukan alat ukur yang bagus, tambah Dr Natalie.

(Baca juga : Dampak Jika Anak Kurang Tidur Karena Suka Begadang)