Film Anak : Elliot The Littlest Reindeer, Kuda Kecil dengan Mimpi Besar

By Saeful Imam, Sabtu, 22 Desember 2018 | 20:53 WIB
Film anak : Elliot The Littlest Reindeer (Awesometime Entertainment)

Nakita.id - Ada salah satu film anak yang muncul menjelang Natal dan Tahun Baru 2019. 

Ialah film Elliot The Littlest Reindeer

Sepintas, kualitas gambar film yang disutradarau oleh sangat biasa, bila dibandingkan dengan film-film kartun sekelas Disney, Pixar, dan lainnya.

Baca Juga : Sang Anak Debut Main Film, Suami Kareena Kapoor Justru 'Takut' Menontonnya

Alur ceritanya pun cenderung datar dan mudah ditebak hanya dengan melihat film beberapa menit di awal.

Dialognya pun cenderung membosankan.

Tapi, itu penilaian orang dewasa, bagi anak film ini masih bisa dijadikan pilihan karena sarat nilai edukasi, utamanya bagi keluarga yang memang saat ini sedang menikmati liburan panjang Natal dan Tahun Baru.

Ya, film bertema Natal dan Sinterklas  Elliot: The Littlest Reindeer.

Big dreamer, dream big.”  Itulah nilai utama yang disodorkan sang creator dalam film penuh dengan imajinasi ini.

Seorang pemimpi harus punya mimpi besar.

Tidak ada yang tidak mungkin, selama kita berusaha dan bekerja keras.

Baca Juga : Maraknya Film Horror dan Romansa Indonesia, Ini Alasan Mira Lesmana Produseri Film Anak

Pepatah itu dicamkan betul oleh Elliot, kuda kecil dengan mimpi besar.

Elliot tergerak untuk menjadi bagian dari rusa Santa.

Siapa yang tak bermimpi menjadi rusa-rusa tangguh dan lincah yang menarik kereta luncur Natal penuh dengan hadiah yang dikemudikan oleh Santa.

Apalagi, mimpi Elliot sedikit terbuka karena salah satu rusa andalan Santa yaitu Blitzen mengundurkan diri, untuk kemudian membuka usaha minuman di Florida, lalu Donner dan Prancer juga ikut mengundurkan diri dengan alasannya masing-masing. 

Baca Juga : Ini Dia Bocoran Film Anak yang Akan Digarap Darius Sinathrya

Untuk itu, dibantu temannya seekor kambing bernama Hazel, Elliot berlatih keras setiap hari.

Ia naik turun bukit es, mengatasi halang rintang, meloncati deretan ban mobil, serta berlari di atas es.

Semua itu dilakukan agar bisa menjadi rusanya Santa.

Elliot bukan rusa, tapi ia percaya kemampuan dan ketahanan fisiknya bisa ditempa sehebat rusa.   

Selain itu, Elliot tergerak untuk menyelamatkan teman-temannya.

Pasalnya, pemilik peternakan akan menjual peternakan bersama hewan-hewan di dalamnya untuk membayar utang.

Dengan menjuarai kompetisi yang diadakan Sinterklas, Elliot berharap ia bisa mewujudkan keinginan itu.

Asal tahu saja, pemilik peternakan juga sudah mendaftarkan rusa andalannya yaitu DJ untuk ikut kompetisi itu.

Didampingi kuda pelatih, pemilik peternakan dan DJ bersiap-siap pergi ke kutub utara untuk ikut kompetisi dengan menaiki mobil canggih.

Nah, sebelum berangkat, Elliot dan Hazel berhasil menyelinap di bagasi mobil tersebut. Mobil yang bisa melesat terbang layaknya roket.  

Baca Juga : Ini Dia Bocoran Film Anak yang Akan Digarap Darius Sinathrya

Singkat cerita, dengan ditemani teman terbaiknya, Elliot berhasil ikut kompetisi.

Meski ia harus melakukan berbagai upaya manipulasi seperti memakai tanduk rusa palsu beserta topi natal.

Perjuangan pun dimulai, Elliot harus bersaing dengan rusa terkuat, terbesar dan tercepat yang pernah ditemuinya.

Bagaimana kisah Elliot selanjutnya? Moms dan si kecil bisa melihat film lengkapnya di bioskop terdekat!