Sama-sama Jadi Korban Tsunami, Kembaran Ifan Seventeen Minta Bantuan: Semua Nggak Ada, Tolong!

By Maharani Kusuma Daruwati, Minggu, 23 Desember 2018 | 09:47 WIB
Ifan Seventeen bersama kembarannya dan keluarga (Instagram/riedhanfajarsyah)

Nakita.id - Kabar duka baru saja melanda masyarakat Indonesia.

Sebagian wilayah di Banten dan sekitarnya baru saja diterjang tsunami pada Sabtu (22/12/2018) malam.

Peristiwa gelombang pasang yang naik ke daratan terjadi sekitar pukul 21.27 WIB.

Baca Juga : Sudah Menikah dan Punya Anak Usai Cerai dari Julia Perez, Tengok Potret Tampan dan Lucu Anak Gaston Castano

Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gelombang tinggi yang menerjang Banten dan sekitarnya merupakan tsunami.

Hingga kini, Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengungkapkan, dampak tsunami yang menerjang wilayah pantai di kawasan Selat Sunda terus bertambah.

"Hingga 23/12/2018 pukul 07.00 WIB, data sementara dampak tsunami di Selat Sunda: 43 orang meninggal dunia, 584 orang luka-luka dan 2 orang hilang. Kerugian fisik meliputi 430 unit rumah rusak berat, 9 hotel rusak berat, 10 kapal rusak berat dan puluhan rusak," ungkap Sutopo melalui Twitter pribadinya.

Di antara korban tersebut termasuk juga para personel grup band dan crew Seventeen yang tengah manggung di Tanjung Lesung Beach Resort, Banten saat kejadian.

Kabar ini pertama diketahui dari unggahan Rian D'Masiv di Instagram pribadinya.

Menurut keterangannya, diketahui bahwa band Seventeen ini juga turut mejadi korban saat manggung di sana.

Bahkan beberapa crew dan personel masih ada yang belum diketemukan.

Kemudian, beberapa saat lalu Riefian Fajarsyah, sang vokalis mengunggah sebuah video di Instagram pribadinya.

Pria yang akrab disapa Ifan ini mengabarkan bahwa dirinya selamat dari terjangan tsunami tersebut, namun istrinya beserta beberapa personel lain belum ditemukan.

Sambil menangis, Ifan pun memberikan kabar duka bahwa basist Sventen, Bani dan road mangernya Oki Wijaya dinyatakan meninggal dunia.

"Minta doanya agar istri saya @dylan_sahara , trus mas @hermanseventeen @andi_seventeensama @uje17_rukmanarustam cepet ktmu dalam keadaan selamat sehat walafiat.Minta ikhlas nya buat orang2 tersayang mas @baniseventeen dan mas @oki_wijaya," ujar Ifan di Instagramnya.

Selain pergi bersama tim Seventeen, ternyata Ifan juga sekaligus berlibur bersama keluarganya.

Melalui unggahan di instagram, diketahui bahwa ia juga turut serta membawa serta sang istri.

Baca Juga : Buat Zaskia Mecca Merasa Sangat Bahagia, Ini Hal Kecil yang Dilakukan oleh Hanung Bramantyo

Saudara kembar Ifan, Reidhan Fajarsyah juga ternyata berada di lokasi yang sama.

Reidhan juga membawa serta istri dan anaknya untuk menikmati liburan, sebelum kejadian tersebut.

Hingga kemudian diketahui bahwa saudara kembar Ifan juga menjadi salah satu korban selamat.

Melalui Instagram pribadinya, Reidhan pun mengabarkan dirinya selamat dan meminta bantuan.

Ia mengunggah sebuah video di instagram story-nya yang menyatakan dirinya selamat.

Ia pun meminta bantuan untuk dirinya dan semua yang ada di Tanjung Lesung, Banten.

Hal ini dikarenakan ponselnya dan semua barang-barangnya hilang tersapu tsunami.

Kembaran Ifan Seventeen minta tolong

Baca Juga : Terbuat dari 30 Ribu Botol Bekas, Begini Nyamannya Rumah Ridwan Kamil yang Unik

"Bang Iman, mamah, siapa aja. Kena tsunami di Serang, nggak tahu hp semua nggak ada. Tolong, di Tanjung Lesung, Tanjung Lesung," ucapnya.

Kembaran Ifan ini pun juga memberikan nomor telepon yang bisa dihubungi.

"087771452689 Mama

Bang Iman Yoga's Tell Ken No Ini," tulisnya.

Selain Ifan Seventeen bersama keluarga dan rekan-rekan di grup bannya, diketahui bahwa beberapa tokoh juga menjadi korban tsunami Banten tersebut.

Diantaranya ada komedian Ade Jigo, dan Aa' Jimmy yang mirip dengan Aa' Gym.