Nakita.id - Bukan masalah jika si kecil satu dua kali makan mi instan dengan jangka waktu cukup lama. Namun jangan biarkan ia sering makan mi instan dan menjadi ketergantungan.
Menurut dr. Niken Puruhita, Med.Sc., Sp.GK, seperti dilansir tribun.com, khusus bagi anak kecil, jika gemar menyantap mi instan, dikhawatirkan anak menjadi ketergantungan. Si kecil tidak mau mengonsumsi makanan lain, sehingga kebutuhan tubuh akan zat-zat gizi penting lainnya jadi tidak terpenuhi.
Baca juga: 5 Masalah Perilaku Anak Balita yang Umum Terjadi
"Untuk melarang secara tegas tentu akan sangat sulit. Cara yang paling tepat adalah mengurangi secara perlahan-lahan," ujar dosen pada Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro ini.
Untuk itu, Ibu bisa melakukan beberapa upaya berikut:
- Mengurangi pemakaian bumbu siap pakai atau instan. Ibu bisa membuat bumbu sendiri dengan kondisi fresh.
Baca juga: Menginspirasi! Ibu dengan Balita Penderita ADHD Mengingatkan Orangtua Lain Tentang Pentingnya Empati
- Variasikan menu makan si kecil, jangan beri makan dengan menu yang itu-itu saja. Jika si kecil tidak mau makan nasi, Ibu bisa melakukan sebuah kreasi unik, yakni membentuk nasi serta lauk-pauknya dengan bentuk wajah binatang atau apa pun yang menarik. Upaya ini bisa membangkitkan selera makan si kecil.
- Buatlah suasana makan yang nyaman, menarik, dan berselera.
Baca juga: Kisah Balita Meninggal Usai Tidur Siang karena Kekenyangan di Sekolah ini Menjadi Viral