Menikah Baru Tiga Bulan Tapi Perut Sudah Membesar, Ini Jawaban DJ Una Soal Usia Kehamilannya

By Soesanti Harini Hartono, Jumat, 20 Oktober 2017 | 03:00 WIB
Perut membesar saat hamil muda, apakah bisa? (Santi Hartono)

Nakita.id – Salah satu tanda kehamilan yang paling mudah dilihat adalah bentuk perut yang besar.

Biasanya perut sudah mulai membesar ketika memasuki trimester kedua kehamilan.

Namun bagaimana jika perut sudah membesar saat hamil muda?

Baca juga: Ukuran Perut Saat Hamil Bukan Indikasi Kesehatan Bayi 

Hal ini yang terjadi pada DJ Una, seorang disk jockey dan artis yang kerap mengisi berbagai acara di televisi.

Dilansir dari Tribunnews, DJ Una mengaku telah hamil anak pertamanya.

"Usia kandungannya sih sekarang sudah trimester kedua lah," kata DJ Una yang enggan membocorkan secara jelas, berapa usia kandungannya saat ini.

Meski banyak diterjang berita buruk soal dirinya, DJ Una mengaku santai dan fokus pada kehamilan pertamanya.

Ia pun mengaku sedang menghentikan kegiatannya seputar profesi sebagai DJ untuk menjaga kehamilan pertamanya.

Baca juga: Seberapa Besar Perut Ibu Hamil? 

Sebenarnya apakah bisa perut membesar saat hamil muda?

Dilansir dari Baby Center, sebenarnya tidak ada formula atau panduan khusus seberapa besar perut Ibu hamil.

Besarnya perut Ibu hamil dipengaruhi oleh berbagai faktor berikut ini

-Perkiraan usia kehamilan yang kurang tepat. Saat USG, dokter hanya bisa memperkirakan kira-kira berapa usia kehamilan.

Banyak Ibu yang tidak mengenali siklus menstruasi sehingga tidak tahu kapan terjadinya pembuahan.

-Posisi janin mungkin membuat perut terlihat lebih besar.

Baca juga: Kapan Perut Mulai Membesar Saat Hamil? 

-Pada kehamilan kedua, biasanya bentuk perut akan terlihat besar.

Otot perut biasanya sudah mulai renggang karena sudah pernah hamil sebelumnya.

-Postur tubuh Ibu juga sangat menentukan besarnya perut saat hamil.

Ibu yang mengalami obesitas dan tubuh lebih pendek cenderung perutnya lebih besar.

-Perut yang besarnya mungkin tidak normal saat hamil juga bisa menjadi tanda bahwa janin di dalam kandungan memiliki ukurang yang besar.

Hal ini bisa berisiko Ibu mengalami diabetes atau masalah lain selama kehamilan.