Cara Mudah, Alami dan Aman Rontokkan Komedo Daerah Dagu

By Soesanti Harini Hartono, Jumat, 3 November 2017 | 10:30 WIB
Cara Mudah, Alami dan Aman Rontokkan Komedo Daerah Dagu (Santi Hartono)

Baca juga : Kulit Muka Kembali "Cling" Setelah Melahirkan Berkat Masker Kefir

5. Oatmeal. Oatmeal menjadi obat yang ideal untuk mengobati komedo yang tidak sedap dipandang di daerah dagu.

Cara Pakai: Campurkan 1/2 sendok teh oatmeal matang dengan 1 sendok teh jus lemon. Gosok perlahan ke area dagu. Terus gosok selama beberapa menit sebelum dicuci dengan air hangat.

6. Uap wajah. Uap wajah juga bisa membuka pori-pori yang tersumbat dan membantu merawat komedo di area dagu.

Cara Pakai: Tutup kepala dengan handuk dan letakkan wajah di atas semangkuk air panas. Lakukan selama sekitar 5-10 menit. Cobalah melakukan uap wajah setiap minggu untuk mendapatkan kulit bebas komedo.

7. Bedak kulit jeruk. Bedak kulit jeruk mengandung antioksidan yang bisa mengeluarkan toksin dari pori-pori dan membantu kulit wajah bebas komedo.

Cara Pakai: Campurkan ½ sendok teh bedak kulit jeruk dengan 1 sendok teh air mawar dan tiriskan bahan yang dihasilkan ke area dagu. Biarkan mengering selama 10 menit sebelum membilasnya dengan air suam-suam kuku.

8. Baking soda. Baking soda sangat efektif bila digosok di daerah dagu. Selain membersihkan kulit juga membuat kulit menjadi lembut.

Cara Pakai: Campur sedikit baking soda dengan 1 sendok teh air suling. Oleskan ke area dagu dan biarkan hingga mengering. Gunakan cara ini dua kali seminggu untuk mendapatkan dagu bebas komedo.

Baca juga : Agar Kulit Wajah Terlihat 10 Tahun Lebih Muda, Atasi Masalahnya

9. Madu dengan jus lemon. Kombinasi madu dan jus lemon juga dianggap efektif membuka pori-pori di daerah dagu dan mengobati masalah komedo untuk selamanya. Kedua ramuan tersebut diperkaya dengan sifat antibakteri dan bisa digunakan dua kali seminggu untuk hasil yang maksimal.

Cara Pakai: Campurkan 4-5 tetes madu dengan ½ sendok teh jus lemon. Oleskan di area dagu dan biarkan sekitar 20 menit sebelum membersihkannya dengan air hangat.

Mau coba yang mana, Bu? (*)