Body Shaming Dian Nitami karena Bentuk Hidung, Apa Benar Tidak Ideal?

By Anisa Annan, Sabtu, 5 Januari 2019 | 18:51 WIB
Body shaming karena menurut warganet fisik tidak ideal (pixabay.com/kaboompics)

Riset membuktikan jika penggunaan media sosial semakin terkait dengan ketidak percayaan diri penggunanya dengan bentuk tubuh.

Apalagi jika pengguna itu terlibat dalam aktivitas tertentu di media sosial, seperti melakukan perbandingan penampilan dengan orang lain.

Baca Juga : Ingat Keluarga Cemara Versi 90-an? Begini Kabar Terbaru Para Pemainnya!

Itulah yang terjadi pada Dian Nitami.

Komentar warganet perihal bentuk hidung Dian yang seharusnya diperbaiki dengan operasi plastik maka merupakan sebuah konstruksi tidak realistis dari pengguna media sosial.

Warganet terlanjur termakan gambaran tak realistis tentang seperti apa bentuk fisik seseorang.

Tentunya komentar itu tidak berarti benar, jika bentuk hidung Dian harus diperbaiki.

Menjadi tidak percaya diri karena komentar warganet bukan berarti mustahil terjadi pada kita, apalagi jika Moms pengguna aktif media sosial.

Jangan khawatir Moms, kita bisa belajar melindungi persepsi tubuh ideal dari serangan gambaran media sosial.

Utamanya, tentu Moms harus menggunakan media sosial dengan bijak setelah mengetahui dampaknya.

Jika Moms merasa sudah terlalu lama menghabiskan waktu di media sosial, atau Moms mulai merasakan emosi negatif setelah online, maka Moms bisa berpikir untuk mengurangi penggunaan media sosial.