Detoksifikasikan Rumah Hanya Dengan Lakukan 4 Hal Sederhana Ini

By Cecilia Ardisty, Senin, 7 Januari 2019 | 20:57 WIB
(pixabay/skitterphoto)

Nakita.id - Ventilasi rumah kita akan selalu terbuka agar terjadi pergantian udara di dalam rumah kita.

Namun, cuaca yang tidak menentu menimbulkan banyak polusi di rumah kita.

Tidak hanya itu, ketika Si Kecil lupa melepaskan sepatu sekolah dan langsung masuk ke dalam rumah menambah bakteri di lantai.

 

Baca Juga : Catat 4 Bahan Alami Agar Semut Tidak Mendekat pada Makanan di Rumah

Lalu bagaimana cara agar keluarga kita terjaga kesehatannya?

Melansir dari Mind Body Green, berikut lima cara mendetoksifikasikan rumah kita:

1. Membersihkan rumah dengan bahan alami

Mengganti perlengkapan pembersih rumah dengan bahan alami dapat mengurangi paparan kimia dan penggunaan plastik.

Seperti air lemon, soda kue, cuka, garam, dan masih banyak lagi.

Baca Juga : 8 Tanaman Paling Populer Untuk Memurnikan Udara,Termasuk Lidah Mertua

2. Pakai bubuk vitamin C untuk membersihkan bak mandi

Si Kecil yang sering menggunakan bak mandi dapat terpapar klorin dan zat bahaya lainnya.

Solusinya, Moms dapat membeli natrium askorbat atau asam askorbat (bubuk vitamin C) dan masukan satu sendok teh ke bak mandi.

Agar lebih efektif diamkan bubuk vitamin C tadi selama lima menit sebelum anak masuk ke bak mandi.