Siswi SMK Bogor Tewas Ditusuk Sepulang Sekolah, Ternyata Seorang Model: Gadis Periang dan Tak Punya Musuh

By Maharani Kusuma Daruwati, Kamis, 10 Januari 2019 | 18:20 WIB
Siswi SMK Bogor yang tewas ditusuk adalah seorang model (Tribunnews.com/TribunJakarta)

Nakita.id - Tewasnya seorang gadis di Kota Bogor pada Selasa (8/1/2019) lalu sempat menghebohkan publik.

Perempuan tersebut adalah Adriana Yubelia Noven, siswi SMK Baranangsiang kelas XII jurusan busana.

Ia ditemukan tewas bersimbah darah di Jalan Riau RT 4/3, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Selasa (8/1/2019).

Baca Juga : BERITA POPULER: Gisella Anastasia Dikabarkan Hamil Saat Jalani Perceraian Hingga Robby Abbas Akui Banyak Artis Sengaja Jual Diri

Siswi SMK tersebut tewas karena ditusuk dengan sebilah pisau di dadanya.

Korban meninggal karena ditusuk pisau tajam sedalam 22 cm tepat di bagian dadanya oleh seorang lelaki dan ditemukan pukul 16.00 WIB.

"Ditusuk di bagian dada sebelah kiri dengan menggunakan senjata tajam yang mengakibatkan korban meninggal dunia dengan luka tusuk senjata tajam lebar kurang lebih 3 cm, dalam luka 22 cm," kata Komisaris Yuni Astuti, Kasubag Humas Polresta Bogor Kota Ajun.

Pelaku penusukan siswi SMK Barangnangsiang hingga tewas itu terekam kamera CCTV yang terletak di sekitar kejadian.

Rekaman CCTV memperlihatkan ciri-ciri dan gerak-gerik pelaku sebelum hingga sesudah menjalankan misinya membunuh siswi SMK Baranangsiang tersebut.