Bisa Picu Penyakit Jantung Hingga Stroke, Ini Gejala Arteri Tersumbat yang Sering Diabaikan!

By Amelia Puteri, Rabu, 16 Januari 2019 | 13:24 WIB
Ini gejala arteri tersumbat yang kerap diabaikan (freepik)

Nakita.id - Orang-orang percaya pada kesalahpahaman umum bahwa penyumbatan arteri hanya masalah para orang yang sudah tua.

Tetapi dalam banyak kasus pada saat mencapai usia 20-an, penyumbatan arteri bisa saja terjadi.

Itu sebabnya banyak orang yang terkena penyakit ini tidak mengerti apa yang terjadi sampai semuanya terlambat.

Sangat penting untuk mengetahui tanda-tanda dan tetap waspada sehingga Moms dapat mengunjungi dokter tepat waktu.

Baca Juga : Minum Rendaman Air dan Biji Ketumbar, Rasakan 6 Manfaat Kesehatan Tak Terduga Ini!

1. Nyeri pada betis, paha, atau pinggul

Nyeri kaki selama aktivitas seperti berjalan bisa menjadi tanda arteri yang tersumbat.

Ini berarti anggota tubuh tidak menerima aliran darah yang cukup.

Gejala-gejalanya mungkin termasuk nyeri otot atau kram pada kaki (atau lengan).

Lokasi rasa sakit tergantung pada di mana bekuan atau arteri menyempit berada.