Pangeran Philip Segera Diselamatkan Usai Kecelakaan, Putri Diana Justru Harus Menunggu Paramedis 20 Menit! Harusnya Masih Hidup?

By Kirana Riyantika, Jumat, 18 Januari 2019 | 17:37 WIB
Putri Diana harus menunggu paramedis 20 menit, sedangkan Pangeran Philip segera diselamatkan usai ke (instagram@lady._diana._@british_royal_family_br)

Dikutip dari Mirror.co.uk, seorang pensiunan bernama Stanlee Culbreath, salah satu saksi mata kecelakaan Putri Diana mengungkapkan insiden yang dilihatnya ke hadapan publik.

Culbreath mencurigai adanya oknum yang memang sengaja mencelakai Putri Diana.

"Saya selalu berpikir itu mencurigakan. Awalnya saya yakin para polisi membantu kecelakaan tetapi sekarang, 20 tahun kemudian, saya lebih sering bertanya apakah itu benar-benar kecelakaan. Saya hanya berpikir itu meragukan," tutur Culbreath.

Baca Juga : Anggap Hidup Nia Ramadhani Sempurna, Iis Dahlia Sampai Larang Anaknya Menikah Sebelum Bertemu Sosok Seperti Ardi Bakrie, Begini Responnya!

Pria berusia 70 tahun tersebut merasa heran karena paramedis datang sangat terlambat, yaitu sekitar 20 menit usai kecelakaan tragis terjadi.

"Jika dia seorang Putri, mengapa butuh waktu 20 menit lebih untuk sampai kepadanya?" tanya Culbreath.

Culbreath saat itu mengikuti mobil yang membawa Putri Diana ke rumah sakit.

Dirinya semakin heran karena paramedis justru melewati salah satu rumah sakit terdekat.

Rombongan paramedis Putri Diana membawa sang putri ke rumah sakit yang lebih jauh.