Jangan Dibuang, Sisa Kantong Teh Celup Banyak Manfaatnya Moms!

By Ine Yulita Sari, Sabtu, 19 Januari 2019 | 18:38 WIB
Kantung teh celup (pixabay/Humusak)

Nakita.id - Jangan lagi membuang sisa kantong teh celup.

Baca Juga : Agar Berat Badan Turun, Moms Cukup Minum Teh Herbal Jenis Ini!

Karena, kantong teh celup bekas masih bisa dimanfaatkan lho.

Kantong teh tersebut bisa Moms gunakan sebagai perawatan untuk mengatasi berbagai gangguan pada mata.

Menggunakan kantong teh bekas untuk pengobatan rumahan adalah pilihan alami yang terjangkau.

Baca Juga : Buncis, Sayuran Hijau Kaya Vitamin A yang Bisa Dibuat MPASI, Dijamin Bikin Si Kecil Makin Lahap!

Namun, jangan pakai sembarang jenis teh celup Moms.

Sebaiknya gunakan kantong bekas teh hitam, teh putih, atau teh hijau.

Teh herbal juga bisa Moms gunakan, misalnya teh roiboos, teh chamomile, teh melati, dan teh daun mint.

Baca Juga : Bukan Hanya Sebatas Bunga Tidur, Ternyata Beberapa Mimpi Ini Punya Arti Nyata dalam Hidup, Apa Saja?

Seperti dilansir dari healthline.com, inilah beberapa manfaat kantong teh celup bekas untuk mata kita.

1. Mengurangi pembengkakan mata

Kandungan flavonoid, yaitu salah satu antioksidan dan tanin dalam teh hitam serta teh hijau memiliki efek positif untuk mata bengkak.

Kandungan tersebut juga membantu menjaga kulit di sekitar mata tetap kencang.

2. Membantu menyembuhkan mata merah

Teh hijau memiliki khasiat antimikroba yang bisa menangkal bakteri yang menyebabkan iritasi dan kemerahan.

Baca Juga : Waspada, Lezatnya Makanan Berminyak Membawa 5 Dampak Ini Bagi Tubuh

3. Menyamarkan lingkaran hitam pada mata

Kurang tidur biasanya akan menyebabkan munculnya lingkaran hitam di sekitar mata.

Mata panda ini tentu mengganggu penampilan Moms.

Mengggunakan teh hitam atau teh hijau yang mengandung kafein bisa melancarkan kembali kembali pembuluh darah sekitar mata dan menyamarkan lingkaran hitam yang muncul.

4. Meredakan mata bintitan

Baca Juga : Ingat Moms, 5 Ciri Hamil Anak Perempuan yang Kerap Dipercaya ini Hanya Mitos!

Mata bintitan biasanya ditandai dengan munculnya benjolan kecil di tepi pelupuk mata.

Menggunakan teh hitam dan teh chamomile bermanfaat untuk mengobati gumpalan serta memiliki sifat antibakteri sehingga mencegah iritasi mata.

5. Melembapkan mata kering

Bila Moms sering melakukan perjalanan menggunakan kendaraan roda dua atau seharian bekerja di ruangan ber-AC, mata kering menjadi salah satu yang sering dikeluhkan.

Teh hitam dapat membantu mempertahankan kelembapan dan mengurangi mata kering.