Viral! Pengemudi Truk Bak Tokoh Anime Gegerkan Jepang, Alasannya Jadi Supir Sungguh Mulia

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 25 Januari 2019 | 18:07 WIB
Pengemudi truk bak tokoh anime gegerkan warga Jepang (Instagram/ @sr8x4volvo)

Nakita.id - Biasanya supir truk identik dengan laki-laki kekar dan bertubuh besar ya.

Namun ada loh Moms supir truk yang berkelamin perempuan dan berparas cantik loh.

Bahkan banyak yang menyangka bahwa supir truk bak tokoh anime itu dinobatkan sebagai supir truk tercantik di Jepang.

Baca Juga : Umbar Kedekatan, Angel Lelga Sudah Ajak Fiki Alman Bertemu Keluarga, Akan Segera Menikah?

Seorang perempuan cantik bernama Rino Sasaki asal Jepang ini melawan stigma tersebut untuk menjadi supir truk.

Seperti dikutip dari Oddity Central, pada Rabu (16/1/2019), Rino Sasaki adalah seroang perempuan yang tumbuh dan besar di Prefektur Konchi, Jepang.

Hidup sebagai anak dari seorang supir truk, gagasan dirinya untuk menjadi seorang supir truk benar-benar tumbuh meski dirinya adalah seorang perempuan.

Baca Juga : Punya Suami Kaya dan Tampan, Nia Ramadhani Malah Inginkan Hal Sederhana Ini

Tetapi, hal itu juga melalui pertimbangan panjang yang membuat dirinya benar-benar memutuskan untuk menjadi supir truk.

Bahkan alasannya memilih pekerjaan sebagai supir truk juga sungguh luar biasa.

Pengemudi truk perempuan bak tokoh anime gegerkan warga Jepang

Tujuh tahun lalu, ayahnya jatuh sakit tetapi ia terus bekerja sebagai supir truk demi menghidupi keluarganya.

Tidak tega dengan apa yang dilakukan oleh ayahnya, kemudian Rino mencoba untuk menggantikan ayahnya.

Diam-diam ia mendapatkan SIM di saat yang sama ia juga bekerja sebagai seorang guru tari tradisional.

Baca Juga : Kolom Komentar Dimatikan, Begini Unggahan Pertama Gading Setelah Bercerai dari Gisel

Hingga akhirnya ia memutuskan untuk menjadi supir truk dan juga menjadi seorang guru tari pada saat yang bersamaan.

Namun, karena profesi keduanya sama-sama tidak bisa dilakukan bersamaan, akhirnya ia mengakhiri karirnya sebagai guru tari dan memilih menjadi supir truk, mengikuti jejak ayahnya.

Bersama dengan ayahnya, ia menjadi supir truk dan menghabiskan waktunya di jalanan dengan menempuh perjalanan jarak jauh.

Baca Juga : Via Vallen Dapat Hadiah Cincin Berlian Saat Ulang Tahun yang ke-26, Dari Calon Suami?

Pengemudi truk bak tokoh anime gegerkan warga Jepang

Namun, karena hal itu Rino justru semakin terkenal, ia bahkan dikenal di Asia sebagai 'pengemudi truk paling cantik di Jepang'.

Popularitasnya ini bahkan diharapkan untuk menginspirasi perempuan Jepang untuk melawan stereotip masyarakat bahwa supir truk selalu identik dengan pekerjaan laki-laki.

Itulah alasan mengapa ia mendokumentasikan hidupnya sebagai supir truk, dan sering mengunggah berbagai kegiatannya bersama truknya di Instagram, @sr8x4volvo.

Baca Juga : Baim Wong Jadi Orang Gila Hingga Gegerkan Warga, Lihat Videonya yang Malah Banjir Pujian Warganet

Menurut keterangan, Rino Sasaki berkendara sekitar 200.000 km per tahun, mengangkut buah-buahan dan sayuran segar ke seluruh Jepang.

Layaknya supir truk ia juga tak jarang terlihat kotor setiap kali memperbaiki truk Volvo-nya.

(Artikel ini pernah terbit di Intisari.grid.id dengan judul "Kisah Rino Sasaki, Gadis Cantik yang Memilih Bekerja Sebagai Supir Truk dengan Alasan Sungguh Luar Biasa")