Resmi Jadi Tersangka, Vanessa Angel Rela Tinggal di Kos Hingga Jual Mobil yang Masih Dicicil

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 30 Januari 2019 | 11:21 WIB
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah (instagram/vanessaangelofficial)

"Ya terus dia jawab, 'Uangku udah tinggal, ya aku udah nggak ada uang lagi itu. Aku harus ngerelain mobil aku ini, boleh nggak kamu nemenin aku nyetir keliling Jakarta?' gitu. Yaudah," cerita Bibi kepada Feni Rose.

Bibi juga mengatakan bahwa Vanessa terlihat sangat sedih, "Ya dia kelihatan sedih aja gitu karena waktu itu dia kaya harus jual mobilnya itu untuk dapat uang karena harus memenuhi kebutuhannya keperluannya sana-sini, gitu."

Feni kemudian bertanya perihal tempat tinggal yang kini dipakai oleh Vanessa Angel.

Baca Juga : Buntut Panjang Prostitusi Online Vanessa Angel, Adiknya Diserang Bully-an

Terlihat menahan kesedihannya dan bercerita dengan suara bergetar, Bibi membongkar satu fakta mengenai kekasihnya saat ini.

"Mobil itu (yang dijual) satu-satunya barang berharganya. Dia tidak punya tempat tinggal, dia masih ngekos. Sampai sekarang pun masih ngekos," jelas Bibi.

"Bapaknya harusnya tahu, Vanessa di mana ngekosnya, harusnya dia tahu," ujar Bibi.

Baca Juga : #LovingNotLabelling: 4 Perlakuan Tak Disadari Orangtua yang Justru Merusak Masa Depan Anak

Kembali membahas perkara mobil yang dijual, Feni bertanya pada Bibi, "Itu udah lunas atau belum mobilnya?"

"Belum," jawab Bibi singkat.

"Mobilnya belum lunas ya itu? Begitu ya kondisinya (Vanessa)," sahut Feni.