Disebut Pernikahan Termahal Karena Uang Panaik Rp4 Miliar, Tenyata Pasangan Pengantin Ini Bukan Orang Biasa!

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 23 Februari 2019 | 19:14 WIB
Uang panaik termahal (Facebook/Yuni Rusmini)

Pengantin perempuan juga diberi rumah mewah, mobil dan satu set emas perhiasan dengan masing-masing nilai Rp 1 miliar.

Artinya, untuk meminang wanita pujaannya tersebut, sang pengantin laki-laki harus mengeluarkan setidaknya uang sebesar Rp4 miliar.

Dalam undangan yang terbesar, akad nikah dilangsungkan pada hari ini Sabtu (23/2/2019) pukul 10 WITA.

Baca Juga : Heboh Kabar Bella Luna Dinikahi Suami Orang, Unggahan Mbah Mijan Terbukti Benar?

Lokasinya bertempat di Kelurahan Malewang, Kecamatan Polut, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan.

Dengan nilai uang panaik yang fantastis, Moms pasti bertanya-tanya soal profesi pengantin laki-laki yang bisa mengeluarkan uang miliaran demi meminang kekasih hati.

Melansir dari Tribun Timur, sang pengantin laki-laki, Sadli Nurjafia Ichsan merupakan putra sulung dari mantan Bupati Gowa 2 periode, Ichsan Yasin Limpo.

Baca Juga : Heboh Kabar Bella Luna Dinikahi Suami Orang, Unggahan Mbah Mijan Terbukti Benar?

Pesta pernikahan dua sejoli ini akan digelar secara meriah pada Minggu (24/2/2019) besok.