Hati-hati 3 Dampak Buruk Ini Akan Serang Anak Jika Sering Main Games

By Ine Yulita Sari, Rabu, 27 Februari 2019 | 12:35 WIB
Ada dampak buruk jika anak sering main games (freepik.com)

Nakita.id - Main game memang sangat mengasyikkan dan bisa bikin siapa saja, apalagi anak-anak jadi lupa waktu.

Walaupun anak senang main games apa jadinya jika ia lebih sering duduk di depan layar komputer selama berjam-jam untuk bermain game online?

Jika dibiarkan, terlalu lama main game bisa memberi dampak negatif bagi kesehatan fisik dan psikologis anak, lho.

Baca Juga : 4 Gangguan Kesehatan Bila Terlalu Lama Bermain Games

Anak-anak zaman now pasti sudah tidak asing lagi dengan teknologi dan gadget.

Bahkan menurut Marc Prensky, pakar pendidikan lulusan Universitas Harvard dan Yale dari Amerika, anak-anak yang berusia 14 tahun ke bawah merupakan “digital natives” alias penduduk asli yang menghuni dunia digital ini.

Ada banyak penelitian tentang efek main game pada perkembangan anak-anak.

Beberapa penelitian memang menunjukkan hasil yang positif tapi banyak juga penelitian yang menunjukkan sebaliknya.