Suka Konsumsi Ikan Ternyata Efektif untuk Kurangi Gejala Rematik Lho!

By Ine Yulita Sari, Senin, 4 Maret 2019 | 13:12 WIB
Suka Makan Ikan Tongkol? ()

Peneliti menemukan fakta bahwa orang yang makan ikan minimal dua kali seminggu mengalami gejala rematik yang lebih ringan.

Hal tersebut dibanding dengan orang yang makan ikan sekali per bulannya.

Fakta ini dilaporkan oleh Dr. Sara Tedeschi, dari Brigham and Women’s Hospital dan Harvard Medical School, dalam jurnal Arthritis Care & Research.

Baca Juga : Si Kecil Tak Mau Tidur Siang? Yuk, Coba Tips dari Pakar Ini Moms!

Sebagai ketua penelitian, Dr. Tedeschi menemukan fakta bahwa gejala penyakit ini bahkan terus berkurang setiap kali kita menambah porsi ikan setiap minggunya.

Penelitian ini dilakukan menggunakan data dari 176 orang pasien rematik.

Selain itu, peneliti juga meminta menyebutkan jenis ikan yang dimakan dan bagaimana cara memasaknya.

Cara memasak yang tidak diperbolehkan yaitu ikan digoreng, kerang yang tidak dikeringkan, atau mencapurkan ikan dalam bahan makanan.