Ingin Si Kecil Kelak Sukses Seperti Isyana Sarasvati? Intip Rahasianya dari Sang Ibunda

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 15 Maret 2019 | 18:05 WIB
Kebersamaan Isyana Sarasvati dengan sang ibunda, Luana Marpanda. (instagram.com/marpanda)

2. Membebaskan anak untuk mencoba berbagai kegiatan

Biarkan anak untuk bereksplorasi dan mencoba aktivitas baru sebanyak mungkin. Kegiatan outdoor seperti berkebun, mengenal satwa, berolahraga, bahkan sekedar melihat alam sekitar juga dapat menjadi pilihan.

Karena ternyata kegiatan outdoor memiliki banyak manfaat untuk Si Kecil, mulai dari meningkatkan stamina, memperkuat otot dan tulang, meningkatkan kreativitas dan kemampuan motorik, serta mengembangkan perilaku positif Si Kecil. 

3. Membuang jauh-jauh pemikiran "untung-rugi"

Mungkin tanpa sadar Moms seringkali berpikir apakah pengeluaran yang diberikan untuk Si Kecil worth to spend or not. Mulai sekarang buang jauh-jauh pikiran itu! 

Semua pengeluaran yang diberikan untuk anak adalah "investasi" dan tidak akan ada kata "rugi".

Walaupun Si Kecil tidak melanjutkan untuk menekuni suatu bidang, Moms harus percaya dan yakin bahwa pengalaman, pengetahuan, dan keterampilan yang didapat akan bermanfaat untuk Si Kecil di masa depan. 

Baca Juga : Tak Hanya Cegah Kanker, Ini Manfaat Kesehatan yang Bisa Didapat dari Kuaci