Sebanyak 1000 Siswa Sekolah dan 500 Ibu PKK Ramaikan Gerakan Ayo Minum Air

By Cecilia Ardisty, Minggu, 17 Maret 2019 | 12:11 WIB
Minum air putih merupakan langkah utama cegah penyakit ginjal ()

Nakita.id - Apakah Moms sudah mengingatkan keluarga untuk rutin minum air?

Minum air merupakan langkah utama mencegah penyakit ginjal

Kebutuhan minum air pada umumnya adalah delapan gelas sehari, namun bagi Moms atau Dads yang sering olahraga disarankan menambah minum air.

Indonesian Hydration Working Group-Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (IHWG-FKUI), Perhimpunan Rumah Sakit Indonesia, dan Danone-AQUA, didukung oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia kembali memperingati Hari Ginjal Sedunia dengan membuat gerakan Ayo Minum Air atau "AMIR".

Baca Juga : Hal Ini Akan Terjadi Pada Tubuh Bila Langsung Minum Air Putih Saat Bangun Tidur

Gerakan ini sudah dilakukan di 10 provinsi pada tahun 2018 lalu, sementara pada tahun ini diperluas di lima provinsi di Indonesia, yaitu DKI Jakarta, Bali, Yogyakarta, Lampung, dan Sulawesi Selatan, bertujuan mengedukasi pentingnya hidrasi pada tubuh.

Puncaknya yang diadakan di Area Parkir, Sarinah, Jakarta Pusat, Minggu (17/03/2019), dihadiri oleh 1000 siswa sekolah dasar di Jakarta dan 500 ibu PKK.

"Perlu kita ketahui bersama penyakit ginjal adalah penyakit nomor dua paling mahal.

Baca Juga : Jangan Pusing Bila Anak Susah Minum Air Putih, Ini Triknya!

Sesuai dengan tema Hari Ginjal Sedunia tahun ini, Kidney Health for Everyone, Everywhere, kami turut mendukung edukasi tentang hidrasi sehat tidak hanya di rumah sakit, tetapi dimulai dari usia dini anak-anak SD, termasuk pada anak-anak di PAUD.