Tragis! Tak Sengaja Terlepas dari Gendongan Ibunya, Bayi Laki-laki Ini Jatuh dari Eskalator Lantai 3

By Poetri Hanzani, Senin, 1 April 2019 | 16:51 WIB
Bayi laki-laki terlepas dari gendongan ibunya dan terjatuh dari eskalator (worldofbuzz/Youtube)

Nakita.id - Saat mengunjungi pusat perbelanjaan, biasanya Moms akan menemukan eskalator atau tangga berjalan yang memudahkan kita untuk berpindah tempat dari satu lantai ke lantai lainnya.

Namun, ketika sedang berada di eskalator terutama membawa Si Kecil sebaiknya lebih berhati-hati ya Moms.

Jangan sampai Si Kecil terlepas dari genggaman tangan atau gendongan Moms.

Baca Juga : I Am an ActiFE Mom, In Control, and Protected

Hal ini dialami oleh seorang ibu saat berbelanja di sebuah mal di Dongguan, Cina, pada Sabtu, 30 Maret lalu seperti dilansir dari laman worldofbuzz.

Diketahui, sang ibu sedang menggendong bayi laki-lakinya yang berusia 3 bulan saat turun dari eskalator.

Tiba-tiba, bayinya terlepas dari genggamannya dan jatuh ke bawah dari lantai 3.

Tidak hanya berdua dengan bayi laki-lakinya, sang ibu juga ditemani oleh putra sulungnya, yang berdiri tepat di sebelah kanannya pada saat kejadian.

Sedangkan bayinya berada di sisi kiri eskalator, yang juga merupakan sisi yang menghadap ke mal.

Wanitu itu berada di eskalator selama 3 detik dan baru mengambil dua langkah ke depan.

Baca Juga : Miris! Dikira Keracunan Makanan, Gadis Cilik Ini Dipaksa Minum 5 Liter Air oleh Ayahnya

Sayang, ia justru kehilangan keseimbangan dan miring ke kiri, yang kemudian menyebabkan bayinya terjatuh.

Melihat bayinya terjatuh, ia dan anak sulungnya langsung menuju ke lantai dasar.

Namun nahas, begitu tiba di bawah bayi itu sudah meninggal.

Karena bingung, sang ibu dan anaknya terlihat menangis di tempat kejadian.

Teknisi medis darurat (EMT) pun dengan cepat dikirim untuk membantu bayi malang itu, tetapi sayang nyawanya tidak bisa diselamatkan lagi.

Baca Juga : Ingin Si Kecil Tumbuh Cerdas dan Pintar Sejak Dini Sampai Dewasa? Begini Tipsnya Moms

Sementara itu, pihak berwenang setempat masih melakukan proses penyelidikan, tetapi mengatakan jika kasus itu merupakan sebuah kecelakaan mengerikan, dan tidak dilakukan dengan niat buruk atau adanya unsur kesengajaan.

Oleh karena itu, sebaiknya mulai kini para orang tua harus lebih waspada dan berhati-hati saat akan naik atau turun eskalator agar hal serupa tidak terulang lagi.