Zaskia Adya Mecca Bebaskan Anak Main Gadget, Tapi Ini Aturan yang Diterapkannya

By Anisa Annan, Rabu, 10 April 2019 | 09:59 WIB
Zaskia Adya Mecca dan Bhre Kata (Instagram/zaskiadyamecca)

Nakita.id - Salah satu permasalahan pola asuh saat ini ialah problema penggunaan gadget atau gawai oleh anak.

Moms mungkin sudah banyak mendengar bahaya jika Si Kecil menggunakan gawai.

Akan tetapi di era teknologi ini, tak mungkin anak sama sekali lepas dari gadget.

Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Bahkan sejak masih bayi pun, Si Kecil mau tak mau terpapar gawai, baik secara langsung maupun tak langsung.

Banyak orangtua berusaha agar anak tak berinteraksi dengan gawai karena khawatir perkembangan anak terganggu.

Namun berkebalikan dengan anggapan itu, aktris cantik sekaligus seorang ibu, Zaskia Adya Mecca, malah memberikan kebebasan bagi anak-anaknya untuk mengakses gadget.

Melansir Nova.id, Zaskia mengungkapkan jika tak mungkin anak sama sekali dijauhkan dari gadget.

"Kalau pun kita larang, anak kita akan ketinggalan dan kesulitan untuk bersaing dengan teman-teman lainnya nanti," ujar Zaskia.

Baca Juga : Tahukah Moms? Depresi Dapat Diprediksi Sejak Bayi Baru Lahir

Menurut Zaskia Adya Mecca generasi sekarang sudah masuk lebih maju ke arah digital, jadi tinggal bagaimana kita sebagai orang tua mengawasi penggunaannya.

Zaskia merasa beruntung karena zaman sekarang, melalui gawai pun anak-anak bisa mengakses tontonan serta mainan edukatif yang tak membosankan.

Zaskia bercerita jika anak-anaknya senang menonton konten YouTube.

Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 12 Bulan Praktis Ayam Pasta Campur Wortel yang Bikin Sehat dan Kaya Vitamin

Trik Zaskia untuk meregulasi tontonan anak-anaknya ternyata dengan mengarahkan konten apa dan siapa pembuat video yang cocok ditonton oleh mereka.

"Nah, di situ aku arahin juga kontennya gimana dan siapa sih YouTuber nya, biar tontonanya nggak salah,” jelas Zaskia.

Lalu setelah menonton, Zaskia meminta anak-anaknya praktik apa yang mereka pelajari dari tontonannya.

Cara itu menurutnya juga menjadi cara agar pengetahuan anak bertambah, dan dapat mengembangkan potensi lewat apa yang mereka sukai.

Sedangkan jika anaknya hendak bermain games, Zaskia pun tetap berusaha mengarahkan.

Ia memilihkan game yang edukatif untuk anak-anaknya.

"Jadi sebenernya ketika anak pegang gawai, kita bantu kenalin, jangan cuek sama konten yang mereka pilih," lanjutnya.

Zaskia menambahkan, tiap anak-anaknya bermain dengan gawai ia pun selalu berada di dekat mereka untuk mengawasi.

Baca Juga : Ingin Persalinan Lancar dan Cepat? Rutin Konsumsi 6 Butir Kurma Bisa Membantu, Simak Penjelasannya

Aturan lainnya yang diterapkan Zaskia ialah memberikan batas waktu untuk bermain gawai.

Maksimal, anak-anak Zaskia boleh bermain gawai selama dua jam, dan lebih bebas saat akhir pekan.

Di hari sekolah, Zaskia mengungkapkan anak-anaknya jarang memegang gawai.

Satu gadget pun digunakan bertiga, tak masing-masing memiliki satu.