Aksi Penghitungan Surat Suara Unik Seperti Paduan Suara, Netizen Dibuat Ngakak

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 19 April 2019 | 14:32 WIB
Aksi penghitungan surat suara yang menghibur ini mendapatkan apresiasi dari warganet (Twitter.com/AmbarwatiRexy )

Jika biasanya petugas hanya menyebut nomor urut capres atau nama capresnya saja, petugas ini menyebut nama capres dengan menggunakan nada.

Saat surat suara berisi pilihan untuk capres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf, petugas ini pun menyebut Jokowi dengan alunan nada yang dibalas oleh para saksi dengan alunan nada pula.

"Joookowiii," kata si pembaca surat suara.

"Aaamiiiiiin," jawab para saksi yang ada di TPS secara kompak.

Baca Juga : Jalin Hubungan Asmara, Arifin Putra Baru Sadari Ia Jadi Orang Ketiga, Atiqah Hasiholan Tak Percaya

Saat surat suara berisi pilihan untuk capres nomor urut 02 Prabowo-Sandi, sang petugas pun melantunkan nada menyebut nama Prabowo.

"Prabowoooo," kata si petugas.

Para saksi pun membalasnya dengan menggunakan nada pula, "Uuuuuunoo".

Lucunya, saat si pembaca surat suara mengaku haus dengan alunan nada, para saksi juga membalasnya dengan nada.

"Hauuuuus," kata si petugas.

Keluhan dari petugas tersebut pun dijawab oleh para saksi dengan kompak, "Saamaaaaa," teriak para saksi.

Baca Juga : Ani Yudhoyono Minta Menantu Lakukan Pengorbanan Ini Demi Suami, Annisa Pohan 'Saya Belum Bisa'