BERITA POPULER:Malas Keluar Kamar Hotel Satu Keluarga Terselamatkan Dari Tragedi Bom Sri Lanka Hingga Istri Aktor Kawakan Sys Ns Langsungkan Pernikahan di Stadion GBK dan Berhasil Cetak Rekor MURI

By Maharani Kusuma Daruwati, Selasa, 23 April 2019 | 08:30 WIB
Emmanuel merasa sangat beruntung karena bisa selamat dari aksi pemboman (Daily Mirror)

Nakita.id - Berikut lima berita populer Nakita.id, Selasa (23/4/2019).

1. Sungguh Ajaib! Karena Malas Keluar Kamar Hotel Satu Keluarga Terselamatkan Dari Tragedi Bom Sri Lanka

Aksi pemboman yang menyasar tempat ibadah kembali terjadi.

Kali ini, negara Sri Lanka lah yang menjadi targetnya.

Tidak hanya menyerang gereja, namun aksi pemboman tersebut juga menyasar hotel setempat.

Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Di tengah ketakutan yang terjadi akibat teror bom tersebut, sebuah keluarga justru mengalami hal ajaib, yang telah menyelamatkan mereka dari tragedi mematikan tersebut.

Dilansir dari laman intisari.grid.id, pada Minggu (21/4/2019), Dr Julian Emmanuel (48) dan keluarganya datang dari Surrey dan menginap di Hotel Cinnamon, Kolombo.

Mereka dijadwalkan untuk sarapan pada pukul 8.30 di hotel yang menjadi lokasi teroris meledakkan diri.

Namun, sungguh beruntung, karena Dr Julian dan keluarganya masih berada di lantai 9 dan belum turun di ruangan tempat untuk sarapan.

Baca selengkapnya di sini

2. Disebut Sehat, Minum Air Hangat dan Lemon di Pagi Hari Justru Timbulkan Bahaya Ini, Waspadai!

Kebiasaan pagi hari disebut-sebut sebagai salah satu hal penting untuk kesehatan tubuh.

Seperti sarapan, bangun pagi, terpapar sinar matahari pagi, hal-hal ini memang sering dikaitkan dengan upaya mendapatkan tubuh sehat dan ideal.

Muncul pula trend untuk mengonsumsi makanan maupun minuman tertentu, contohnya air hangat dan lemon.

Banyak blogger kesehatan dan kecantikan yang menyatakan mereka rajin minum air hangat dengan perasan lemon setiap pagi.

Minuman ini dianggap memiliki beberapa manfaat kesehatan untuk tubuh, seperti membantu melancarkan pencernaan.

Namun, minum air hangat dicampur perasan lemon ternyata juga menimbulkan efek merugikan.

Secangkir air hangat dan lemon dapat mendatangkan malapetaka pada gigi, terutama jika Moms meminumnya di pagi hari.

Baca selengkapnya di sini. 

Baca Juga : Perhatikan, Ini Aturan Baru Penerimaan Siswa TK, SD, SMP, SMA, SMK 2019, Jangan Sampai Salah!

3. Beredar Kabar Istri Kiper Persebaya Meninggal Usai Melahirkan, Istri Pertamanya AKP Ayu Kusuma Ningrum Muncul ke Publik

Jumat (19/4/2019), kabar duka datang dari dunia sepak bola Indonesia.

Dikabarkan bahwa istri dari kiper Persebaya Imam Arief Fadilah yang bernama Reni Rohani telah meninggal dunia setelah melahirkan anak keduanya.

Menurut berita yang beredar, Reni meninggal dunia pada Jumat (!4/4/2019) dini hari.

Reni meninggal dunia setelah berhasil melahirkan anak keduanya, sementara itu sang anak dalam keadaan selamat.

Kabar meninggalnya istri Imam Arief Fadilah ini tentu menyayat hati banyak orang. Bagaimana tidak, perjuangan sang ibu demi membawa anaknya lahir ke dunia rupanya harus pupus lantaran dirinya harus merelakan nyawanya sendiri.

Tetapi belum lama sejak kabar meninggalnya Reni Rohani, muncullah ke publik seorang wanita yang berprofesi sebagai anggota kepolisian.

Ia adalah AKP Ayu Kusuma Ningrum, istri sah dari Imam Arief Fadilah.

Baca selengkapnya di sini

4. Belum Sempat Ucap Janji Suci, Calon Pengantin Pria Meninggal Dunia Saat Perjalanan ke Lokasi Akad Nikah

Belum lama ini, viral berita seorang istri meninggal dunia hanya selang satu hari setelah menikah.

Kejadian itu terjadi di Desa Kampale, Kecamatan Dua Pitue, Kabupaten Sidrap, beberapa waktu lalu.

Pasangan suami-istri baru bernama Mita dan Muh Aksa Hatta terpaksa harus berpisah oleh takdir.

Selain pasangan Mita dan Muh Aksa Hatta, juga terjadi hal serupa yang menimpa pasangan di Jawa Tengah.

Belum sempat mengikat janji suci, calon pengantin pria justru dinyatakan meninggal dunia karena serangan jantung.

Sabtu (20/4/2019), pasangan Ahmad Taufiq asal Demak dan Fitriya asal Pati harusnya melangsungkan akad nikah.

Namun Tuhan memiliki kehendak lain, Taufiq justru tidak jadi hadir ke prosesi sakral pernikahan karena ia mengalami serangan jantung.

Baca selengkapnya di sini. 

Baca Juga : Derita Penyakit Kejiwaan, Andi Soraya Ungkap Sifat Asli Steve Emmanuel

5. Kembali Menikah, Istri Aktor Kawakan Sys Ns Langsungkan Pernikahan di Stadion GBK dan Berhasil Cetak Rekor MURI

Pernikahan tentunya menjadi hal yang paling membahagiakan bagi pasangan di dunia.

Dan kebahagiaan ini kembali dirasakan oleh istri mendiang aktor kawakan Sys Ns.

23 Januari 2018 lalu, Sys Ns telah tutup usia. Kesedihan mendalam sangat dirasakan sang istri, Shanty Widhiyanti dan ketiga anaknya.

Bahkan, Shanty sempat jadi sorotan publik lantaran tak bisa menyembunyikan rasa sedihnya karena Sys meninggal secara mendadak.

Namun, setahun lebih usai sang suami meninggal dunia, Shanty nampaknya bisa kembali bangkit.

Ia menemukan labuhan hati dan memutuskan menikah dengan seorang pria dari masa lalunya.

Baca selengkapnya di sini