Bangga, Bill & Melinda Gates Foundation dan PATH Gandeng Bio Farma untuk Pengembangan Produk Baru

By David Togatorop, Jumat, 26 April 2019 | 10:30 WIB
Biofarma menjadi mitra lembaga dunia untuk pengembangan produk (Dok. Bio Farma)

Mitra tepat

Bill & Melinda Gates Foundation mencari mitra yang memiliki kapabilitas untuk bergabung. “Kami dianggap memiliki kapabilitas untuk bergabung dan sudah berjalan prosesnya, bantuan yang diberikan disebut sudah berjalan sekitar lima tahun“ungkap Rahman.

Bill and Melinda Gates Foundation memang telah berperan besar dalam memberikan solusi-solusi terkait kesehatan anak di Indonesia. 

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam Annual Meeting IMF-World Bank Group 2018, Bill & Melinda Gates Foundation menyampaikan akan membantu riset di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui Bio Farma untuk pengembangan vaksin.

Tujuannya, agar jenis vaksin terkait tidak hanya diproduksi oleh negara Barat.

Indonesia diharapkan punya kapasitas sehingga bisa ikut menjadi pemain dunia di bidang produksi vaksin.

Sementara itu Direktur Perencanaan dan Pengembangan Bio Farma, Adriansjah Azhari mengatakan, riset vaksin – vaksin baru untuk nOPV ini, diawali dengan pembahasan transfer teknologi yang diterima oleh Bio Farma.