Kartika Putri dan Sang Suami Ungkap Keinginan Punya Anak Laki-laki, Ternyata Ini Kelebihan Tersendiri dari Anak Laki-laki!

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 2 Mei 2019 | 17:19 WIB
Kartika dan sang suami berharap memiliki anak laki-laki (instagram.com/kartikaputriworld)

1. Bayi laki-laki cenderung lebih mudah dibersihkan saat berganti popok

"Kebanyakan ibu yang baru pertama kali mempunyai anak laki-laki khawatir mereka akan melukai bayinya, ketika mereka berusaha mencuci potongan-potongan kain yang menempel di penis bayinya," kata Adie Goldberg, pekerja sosial klinis dan penulis buku It's a Baby Boy!.

Padalah cara membersihkannya mudah saja, Moms.

Moms angkat saja kulupnya, lalu bersihkan kepala penisnya.

2. Anak laki-laki memiliki kepercayaan diri secara fisik

Baca Juga : Setelah Geram Pekerjaan Fadel Islami Dipertanyakan, Muzdalifah Curhat Soal Unek-uneknya di Instagram

Anak laki-laki biasanya akan tumbuh menjadi anak yang sehat, karena ia akan memainkan permainan yang membutuhkan kemampuan motorik kasarnya, seperti berlari, bermain bola, berebut ayunan, bahkan berkelahi.

Kalaupun Si Kecil lebih menonjol kemampuan motorik halusnya, seperti melukis, menari, atau membuat puisi, biarkan saja ia tetap percaya diri dengan tubuhnya.

3. Anak laki-laki lebih terdorong untuk mengeksplorasi dunianya

Rumah yang ramai akan terasa lebih hidup, dan menjadi tanda hubungan antarkeluarga yang sehat.

Anak laki-laki yang ekspresif akan selalu berbicara, berteriak, atau tertawa, dengan suara yang keras.

Baca Juga : Disebut Main ke Kelab Malam Saat Nikita Mirzani Lahiran, Begini Tanggapan Dipo Latief Soal Kelahiran Anaknya